Tips Memilih Jurusan Kuliah Sesuai Passion, Gen Z 2023

Tips Memilih Jurusan Kuliah Sesuai Passion, Gen Z 2023
Tips Memilih Jurusan Kuliah Sesuai Passion, Gen Z 2023 (istimewa/Rencanamu.Id)
0 Komentar

11. PERTIMBANGKAN LOKASI DAN BIAYA
Kuliah akan berbeda dengan sekolah, besar kemungkinan kamu akan ke luar kota atau bahkan ke luar negeri dan menjalani perkuliahan yang jauh dari orang tua. Kamu harus siap untuk risiko seperti ini. Lokasi kampus merupakan hal yang sangat penting untuk dipertimbangkan, namun ini tidak akan menjadi masalah jika kamu memang telah siap sejak awal untuk kuliah jauh dari orang tua. Jangan memilih sebuah universitas hanya karena lokasinya dekat dengan tempat tinggalmu, pilih universitas terbaik dengan jurusan yang sesuai minat. Pertimbangkan juga biaya kuliah. Saat memilih jurusan, biaya kerap kali menjadi hambatan yang tidak bisa diabaikan. Apalagi, jika kamu memilih untuk berkuliah di luar kota domisili sekarang. Tentu saja kamu akan membutuhkan lebih banyak biaya, baik itu untuk kos hingga kebutuhan sehari-hari lainnya. Namun, jangan sampai biaya menjadi halangan untukmu berkuliah di jurusan atau universitas impian. Kamu bisa kuliah sambil kerja sampingan atau mencari beasiswa untuk meringankan biaya kuliahmu.

12. MILIKI OPSI
Optimis adalah perasaan yang wajib dimiliki oleh setiap individu. Namun, dalam memilih jurusan setiap orang harus bersikap realistis tentang kegagalan yang mungkin dihadapi. Oleh sebab itu, sangat direkomendasikan untuk menyiapkan minimal 2 jurusan kuliah dan kampus yang akan dipilih. Tujuannya adalah untuk menghindari dirimu menjadi pengangguran karena tidak lolos seleksi pada kampus utamamu Grameds. Untuk lebih mematangkan niat, bagimu yang punya beberapa pilihan jurusan, lakukanlah riset kecil dengan membandingkan plus minus jika memilih jurusan tersebut. Coba tanyakan lagi pada diri sendiri, dan mantapkan hati setelah melalui berbagai perbandingan dan alasan.

13. BERJUANG 100%
Jika kamu sudah menentukan jurusan yang diinginkan, langkah terakhir adalah melakukan persiapan yang maksimal dan bertempur di SBMPTN, atur waktu belajar dengan sebaik-baiknya (Tak ada salahnya mencoba mencari soal-soal ujian SBMPTN sebelumnya dan mempelajarinya dengan seksama. Soal ujian SBMPTN memiliki pola yang tidak jauh berbeda dari tahun ke tahun karenanya jika kamu akrab dengan soal maka kamu tidak akan kesulitan mengerjakannya). Jika hasilnya kamu tidak diterima, jangan langsung berkecil hati dan pesimis. Masih ada jalur lain yang bisa kamu coba. Kamu bisa mencoba jalur mandiri atau mendaftar di universitas swasta. Universitas swasta juga memiliki kualitas yang tak kalah baik dengan PTN, lho.

0 Komentar