Kisah Legenda Danau Toba

Kisah Legenda Danau Toba
Kisah Legenda Danau Toba
0 Komentar

sumedangekspres – Kisah Legenda Danau Toba adalah sebuah danau terkenal yang berada di Sumatera Utara. Legenda ini menceritakan mengenai seorang laki-laki bernama Toba yang jatuh cinta dengan seorang ikan mas.

Suatu hari, Toba hendak mencari ikan di sungai dan melihat ikan dengan sisik emas yang cantik. Toba langsung menangkap ikan tersebut dan tiba-tiba saja ikan tersebut berubah wujud menjadi seorang perempuan berparas cantik.

Toba pun jatuh cinta kepada putri ikan mas tersebut dan memintanya untuk menikah. Si putri ikan menyetujuinya dengan syarat Toba tidak boleh mengatakan kepada siapa pun mengenai identitasnya tersebut.

Baca Juga:Kisah Legenda Timun MasKisah Legenda Malin Kundang

Setelah menikah, mereka dikaruniai seorang anak laki-laki yang kemudian diberi nama Samosir. Kehidupan mereka sangat harmonis dan Samosir tumbuh menjadi anak yang baik. Suatu saat, Ibu Samosir meminta anaknya untuk mengantarkan makanan kepada Toba yang tengah bekerja di ladang. Samosir pun menuruti perintah tersebut dan berangkat menuju ladang. Ternyata, jarak antara rumah dengan ladang sangatlah jauh dan Samosir memakan bekal yang seharusnya diperuntukkan kepada Toba.

Ketika sampai di ladang, Samosir meminta maaf kepada Ayahnya bahwa dirinya telah memakan bekal tersebut. Toba yang saat itu tengah kelelahan dan kelaparan, tentu saja marah. Dalam marahnya, Toba spontan berteriak bahwa Samosir adalah anak ikan.

Tiba-tiba saja, langit menjadi gelap dan turunlah hujan deras selama berhari-hari. Itu merupakan pertanda Toba telah mengingkari janjinya kepada sang putri ikan. Hujan tersebut berhasil memunculkan sebuah danau besar dan menenggelamkan Toba, yang kemudian disebut sebagai Danau Toba.

Sedangkan anaknya, yakni Samosir, berlari menuju sebuah pulau dan pulau tersebut akhirnya dinamakan Pulau Samosir.

Itulah Kisah Legenda Danau Toba yang beredar di masyarakat.

0 Komentar