sumedangekspres – Berapa Lama Efek KB Suntik 1 Bulan Hilang? Simak Penjelasannya Berikut Ini!
KB suntik 1 bulan merupakan salah satu metode kontrasepsi yang populer di kalangan wanita.
KB ini terdiri dari kombinasi hormon (estrogen dan progesteron) yang setiap mililiternya mengandung 50 mg medorxyprogesteron acetate (MPA) dan 10 mg estradiol cypionate.
Baca Juga:Lirik Dan Arti Lagu Ikan Dalam KolamGampang Banget! Cara Menghilangkan Ketiak Basah Secara Permanen Alami
KB ini disuntikkan setiap 30 hari plus minus 3 hari untuk mencegah terjadinya kehamilan.
Cara kerja alat kontrasepsi yang digunakan selama 1 bulan ini adalah dengan menghambat ovulasi.
Perubahan endometrium, mukus serviks dan tuba falopi yang terjadi mengakibatkan penghambatan penetrasi sperma ke dalam rahim dan mempersulit terjadinya implantasi.
Banyak orang menganggap bahwa dengan penggunaan KB suntik 1 bulan, siklus menstruasi akan tetap normal setiap bulannya berbeda dengan KB suntik 3 bulan yang seringkali memiliki efek samping amenore (tidak menstruasi).
Lalu, berapa lama efek kb suntik 1 bulan hilang? Berikut penjelasannya!
Efek samping akan tetap ada, apalagi efek KB suntik 1 bulanan memiliki metode yang sama dengan alat kontrasepsi hormonal lainnya.
Namun dampak yang dirasakan oleh tiap perempuan kemungkinan berbeda satu dengan yang lainnya.
Beberapa efek samping yang mungkin muncul karena pemakaian KB suntik ini antara lain:
Baca Juga:Tradisi Lebaran Idul Fitri Di IndonesiaRekomendasi Coffeeshop Terdekat Untuk Bukber
- Periode menstruasi yang tidak teratur, bisa lebih pendek atau lebih panjang
- Pada beberapa orang mungkin tidak akan mesntruasi sama sekali selama pemakaian
- Mengalami sakit kepala
- Mengalami kenaikan berat badan
- Terdapat nyeri pada payudara
- Muncul perasaan mudah marah alias uring-uringan
Cara melancarkan haid setelah KB suntik 1 bulan yang bisa kamu terapkan di antaranya adalah rutin memeriksakan diri ke dokter kandungan, perbanyak makan sayur dan buah, mengonsumsi jahe, kunyit, nanas, cuka apel dan kayu manis.
Olahrgaa teratur seperti yoga dan menjaga berat badan agar tetap ideal juga bisa menjadi cara yang bisa dicoba untuk melancarkan haid, termasuk dengan mengonsumsi vitamin D dan B.
Pada kasus yang jarang terjadi, efek samping KB 1 bulan yang mungkin muncul adalah penggumpalan darah. Kondisi ini merupakan hal yang serius dan perlu penanganan medis secepatnya.