Ketahanan Pangan Prioritas Desa Cimalaka

KEPEDULIAN: Kepala Desa Cimalaka, Dadang Suryana saat ditemui Sumek di kantornya. Dia mengatakan pihaknya sudah membuat program Ketahanan Pangan, program untuk warga miskin Ekstrim.
KEPEDULIAN: Kepala Desa Cimalaka, Dadang Suryana saat ditemui Sumek di kantornya. Dia mengatakan pihaknya sudah membuat program Ketahanan Pangan, program untuk warga miskin Ekstrim. (Achmad/SUMEKS)
0 Komentar

SUMEDANG, Cimalaka –  Pemerintahan Desa Cimalaka Kecamatan Cimalaka, 19 persen anggaran Dana Desa tahun 2023 diterapkan pada Program Ketahanan  Pangan. Seperti yang disampaikan Kepala Desa Cimalaka, Dadang Suryana kepada Sumeks.

“Alhamdulillah untuk program anggaran Dana Desa Tahun 2023, untuk tahap satu kami prioritaskan pada Program Ketahanan pangan Desa,” kata Dadang.

Dadang menuturkan, 19 persen pada program Prioritas Ketahanan pangan di Desa Cimalaka di alokasikan pada empat program pemberdayaan. Satu budidaya tanaman pangan keluarga, kedua bantuan pada kelompok peternak ikan dua kelompok, ketiga bantuan kepada kelompok ternak ayam, dan terakhir bantuan pengadaan sarana prasarana pertanian bagi Kelompok Tani.

Baca Juga:Cibereum Kulon Prioritaskan Intensif Tenaga LapanganBudidaya Ikan Cupang Hias, Bisa Dijual Dengan Harga Yang Sangat Fantastis

Selain program Ketahanan Pangan sambung Dadang, program Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk warga miskin Ekstrim

“Alhamdulillah di kita masih  sekitar 19 persen, yang  Insya Allah kalau besok lusa ada pencairan itu bisa dibagikan ke masyarakat, yang masuk pada data kami,” jelasnya.

Dadang menyebutkan, bahwa untuk program berikutnya dalam membantu masyarakat Desa Cimalaka yang kurang mampu. Maka ada pengalokasian anggaran Dana Desa tahun 2023, pada program bantuan satu unit rumah tidak layak huni bagi warga tidak mampu.

“Alhamdulillah itu semua pengalokasian Anggaran Dana Desa tahap satu 2023 di Desa Cimalaka, mudah-mudahan dialokasikan anggaran DD ini jadi berkah dan manfaat buat semuanya. Yang kedepanya bisa meningkatkan perekonomian warga dan mengurangi angka kemiskinan di Desa Cimalaka,” tutupnya. (ahm)

Nah itulah seputar informasi tentang Ketahanan Pangan Prioritas Desa Cimalaka.

0 Komentar