Kuliner Legendaris Majalengka, Rasa dijamin Bikin Nagih!

Kuliner Legendaris Majalengka, Rasa dijamin Bikin Nagih!
Kuliner Legendaris Majalengka, Rasa dijamin Bikin Nagih!(ist/masakapahariini.com)
0 Komentar

sumedangekspres– Kuliner legendaris Majalengka, rasa dijamin bikin nagih, kabupaten Majalengka dikenal memiliki wisata kuliner yang kelezatannya menggiurkan. Mulai dari makanan khas Sunda sampai hidangan ala Western dapat kamu temukan disini dan pastinya ditawarkan dengan harga yang ramah di saat tanggal tua.

Kuliner legendaris Majalengka, rasa dijamin bikin nagih, Majalengka memang menyimpan banyak pesona destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi saat liburan. Namun rasanya belum lengkap bila hanya berkunjung tanpa mencicipi kuliner legendaris Majalengka yang eksis menggugah selera.

1. Nasi Lengko

Kudapan yang satu ini sangatlah populer di masyarakat Majalengka. Biasanya, Nasi Lengko dijadikan sebagai menu untuk sarapan atau makan siang.

Baca Juga:Wisata Kuliner Unik Majalengka, Banyak diburu Wisatawan!Rekomendasi Wisata Kuliner Majalengka, Enak, Murah dan Mengenyangkan!

Nasi Lengko merupakan perpaduan nasi dengan berbagai lauk pauk yang sangat bergizi. Sajian makanan ini dipadukan dengan beberapa bahan seperti tahu, tempe, tauge, timun, seledri dan bawang goreng.

Ditambah dengan remah kerupuk dan emping melinjo berikut kucuran kecap di atasnya. Sehingga memiliki cita rasa manis dan gurih yang amat menggugah selera.

Bagi anda pencinta rasa pedas, bisa menambahkan sambal dengan tingkat kepedasan sesuai selera dan jika lauk pauknya dirasa masih kurang, Nasi Lengko ini bisa ditambahkan toping dengan semur atau ceplok telur ayam.

Apabila anda tertarik untuk mencicipi makanan yang satu ini, bisa mendatangi pusat kota atau ke salah satu warung nasi yang biasa menjajakan Nasi Lengko di kawasan sekitar stadion Warung Jambu, Majalengka.

2. Lotek
Lotek merupakan makanan khas Majalengka yang mirip dengan rujak atau gado-gado. Bahan utamanya yakni bermacam-macam sayuran yang telah matang dikukus, di antaranya kangkung, labu siam, kecambah, kol, pare, kubis, kulit buah melinjo, kecipir, dan kacang panjang.

Bumbunya terbuat dari ulekan kacang tanah yang diberi gula merah dan rempah lainnya. Bila ingin lebih kenyang, anda bisa memesannya agar ditambah dengan irisan lontong yang dicampurkan ke dalam lotek tersebut.

3. Serabi Oncom
Serabi oncom merupakan jajanan bercita rasa gurih yang bisa ditemui di berbagai daerah di Majalengka. Penganan ini dibuat dari bahan utama adonan tepung beras yang kemudian saat proses pembuatannya ditaburi oncom di atasnya.

0 Komentar