Rekomendasi Laptop Terjangkau Intel Generasi 12th, Jangan Sampai Salah Pilih!

Rekomendasi Laptop Terjangkau Intel Generasi 12th
Rekomendasi Laptop Terjangkau Intel Generasi 12th
0 Komentar

sumedangekspres – Rekomendasi Laptop Untuk anda yang mencari laptop terbaru dengan spesifikasi mumpuni namun dijual dengan harga terjangkau, berikut kami rekomendasikan beberapa laptop dengan spesifikasi beserta rincian harganya.

  1. Axioo Mybook Z10

Harga : 7,8 Juta

Prosesor                : Intel Core i5 1235U (Up to 4.4 GHz max boost clock 12 MB Intel Smart Cache 10 core -12 Threads)

Layar                    : 14 Inci FHD , Resolusi 1920 x 1080 IPS

Grafis                   : Intel Iris Xe

Penyimpanan        : 256 GB SSD

RAM                    : 8 GB DDR4

Diatas kertas harusnya laptop ini sudah bagus untuk sekelas produktivitas buatan lokal. Laptop Axioo Z10 Series ini merupakan segmen laptop yang belum lama hadir dengan inspirasi laptop bisnis khas jepang.

Baca Juga:Sutan Raja Hotel BandungHarga Hp Terbaru Kisaran 3 Jutaan

Ditunjang dengan desainnya yang tegas dan serius. Dibalut bahan dasar metal alumunium yang terasa solid dan kokoh sehingga membuat kesan clean dan simpel.

Layarnya yang sudah menggunakan IPS Full HD membuat kualitas laptop ini terbilang cukup memadai dikelas menengah ke bawah.

Pada sektor dapur pacu Axioo Mybook Z10 ditenagai dengan procesor Intel Core i5 1235U dan RAM 8 GB yang akan membuat kinerja laptop ini tergolong mumpuni dikelasnya.

Bagi anda sebagai pekerja kantoran ataupun mahasiswa, laptop ini sangat cocok untuk mobilitas sehari-hari dengan intensitas ringan seperti editing dan gaming ringan.

  1. HP 14S DQ5000TU

Harga : 9,7 Juta

Prosesor                : Intel Core i5 1240 P (Up to 4.4 GHz boost clock, 4P cores 8E cores 16 threads, Max Turbo Power 64 W)

Layar                    : 14 Inci FHD , Resolusi 1920 x 1080 IPS 250 nits

Grafis                   : Intel Iris Xe

Penyimpanan        : 512 GB SSD

RAM                    : 8 GB DDR4

Laptop yang di tenagai Intel core i5 1240 P adalah laptop termurah dikelasnya saat ini. Laptop besutan HP ini memiliki desain polos minimalis serta low profile.

Spesifikasi laptop generasi 14 terbaru ini memiliki pembaharuan yang cukup signifikan. Dilihat dari laptop generasi sebelumnya seri 14s milik HP ini biasanya memiliki spesifikasi yang nanggung.

Baca Juga:Iphone Termurah di Bawah 2 juta di 2023Update Harga Iphone 11 Hingga Iphone 14 Pro Max

Dimana pada chipset biasanya memakai intel celeron yang jelas dibawah dari intel core i5. Tapi untuk generasi sekarang HP tak tanggung-tanggung, karena mengandalkan konsep clean premium yang mengutamakan sisi fungsionalitas.

0 Komentar