Peta Terbaru Tol Cisumdawu, Sebelum Pergi Yuk Lihat Dulu

peta tol cisumdawu
peta tol cisumdawu (.google.com/maps/place/Cisumdawu+Toll)
0 Komentar

sumedangekspres– Peta Terbaru Tol Cisumdawu, kamu mungkin akan perjalanan melalui tol Cisumdawu, di bawah ini adalah artikel mengenai peta terbaru mengenai tol Cisumdawu. Bisa kamu jadikan referensi sebelum pergi.

Jalan Tol Cileunyi Sumedang Dawuan memiliki total panjang 62,60 kilometer, mulai dari Kabupaten Bandung sampai Majalengka.

Untuk Seksi 1 sampai dengan 3 yakni Cileunyi sampai Cimalaka sepanjang 32,55 kilometer sudah beroperasi dan bertarif.

Seksi 1 yakni Cileunyi – Pamulihan sepanjang 11,45 Kilometer. Sudah bertarif sejak 15 Februari 2022.

Baca Juga:Setelah Peresmian Cisumdawu, Yuk Liburan Lewat Jalan Tol Cisumdawu Jangan Lupa Mampir di Tahu Bungkeng Khas Sumedang!Tempat Camping Hits Sumedang, Dekat Dengan Cisumdawu Toll Road di Jamin View Bikin Betah Apalagi Citylight yang Memukau!

Berikutnya Seksi 2 Pamulihan – Sumedang sepanjang 17,05 kilometer beroperasi fungsional pada 15, Desember 2022 dan resmi dikenakan tarif pada 28, Februari 2023.

Selanjutnya Seksi 3 yakni Sumedang – Cimalaka dengan panjang jalan 4,05 kilometer telah beroperasi fungsional pada 15, Desember dan mulai bertarif pada 29, Februari 2023.

Berikut adalah peta terbaru Tol Cisumdawu yang sudah beroperasi:

Direktur Teknik dan Operasional PT Citra Karya Jabar Tol (CKJT), Bagus Medi Suarso menjelaskan, saat ini ruas Tol Cisumdawu yang sudah beroperasi baru Seksi 1 sampai dengan 3 dan diharapkan segera diikuti oleh yang berikutnya.

“Tol Cisumdawu ini terdiri dari 6 seksi. Seksi 1, seksi 2, seksi 3 sudah beroperasi penuh. Seksi 4 sudah selesai, seksi 6 sudah selesai, tinggal seksi 5,” kata Bagus Medi, dilansir dari publikasi PT BIJB.

Menurut Bagus, untuk Seksi 5 saat ini dalam tahap penyelesaian konstruksi dengan target pada April 2023. Diharapkan pada pertengahan April sudah memasuki uji laik fungsi (ULJ).

Sehingga pada awal Mei 2023 dapat beroperasi fungsional dan akhir bulan yang sama, dapat dikenakan tarif.

Itulah Peta Terbaru Tol Cisumdawu. Semoga bermanfaat!

0 Komentar