Aqua Dwipayana Baru: Menyadari Esensi Hidup, Makin Fokus Berbuat Baik dan Tidak Tergoda Duniawi

Menyadari Esensi Hidup, Makin Fokus Berbuat Baik dan Tidak Tergoda Duniawi
Menyadari Esensi Hidup, Makin Fokus Berbuat Baik dan Tidak Tergoda Duniawi
0 Komentar

“Sebagai prajurit TNI, cintai tanah airmu. Pahami sejarah dan budaya Indonesia, serta apresiasi kekayaan alam dan keanekaragaman sosialnya. Ajarkan nilai-nilai patriotisme ini kepada keluarga. Diskusikan sejarah, nilai-nilai, dan pentingnya cinta tanah air dalam pembentukan karakter anak-anakmu,” ucap Dr Aqua Dwipayana.

Lebih jauh, bapak dari Alira Vania Putri Dwipayana dan Savero Karamiveta Dwipayana itu menjelaskan sebagai kepala keluarga, jadilah panutan yang baik. Berikan dukungan emosional dan finansial kepada keluarga. Pastikan anak-anakmu memahami pentingnya tanggung jawab dan kedisiplinan dalam kehidupan sehari-hari.

Kemudian, penulis buku super best seller Trilogi The Power of Silaturahim itu mendorong segenap prajurit untuk terus menambah pengetahuan dan keterampilan. Ini akan meningkatkan profesionalismemu dan keandalan dalam tugas-tugas militer. Berikan contoh positif kepada keluarga dengan menekankan pentingnya pendidikan dan perkembangan diri.

Baca Juga:KPSS: Palestina Pada Hakikatnya Adalah Negeri Islam Sejak Masa Sayyidina Umar bin Khattab Radhiyallahu AnhuMotivator Nasional Dr Aqua Dwipayana Ingatkan Keterampilan Komunikasi Efektif Menjadi Pendorong Penting Insan Perguruan Tinggi untuk Bisa Unggul

“Wujudkan disiplin dan kepatuhan dalam segala aspek kehidupan, termasuk di keluarga. Ini mencerminkan profesionalisme dan integritas sebagai prajurit TNI. Ajarkan kepada anggota keluarga tentang pentingnya tata tertib dan etika dalam kehidupan sehari-hari,” kata Dr Aqua menegaskan

Pria yang hobi membantu banyak orang itu menyatakan agar setiap prajurit dapat terlibat dalam kegiatan sosial atau pelayanan masyarakat bersama keluarga. Ini akan menginspirasi anak-anakmu untuk menjadi warga yang peduli dan berkontribusi pada masyarakat.

Sebagai prajurit TNI, pesan Dr Aqua Dwipayana, agar melakukan tugas kemanusiaan dan membantu masyarakat dalam situasi darurat atau bencana alam. Tanamkan nilai-nilai kepemimpinan dalam keluarga. Ajarkan kepada anggota keluarga tentang bagaimana menjadi pemimpin yang adil dan bertanggung jawab.

Juga lanjut motivator ulung ini, tunjukkan kepemimpinan dalam unit dan tim. Jadilah contoh yang baik dalam menjalankan tugas dan memimpin bawahanmu.

“Patuhi hukum dan etika dalam keluarga serta dalam tugas prajurit. Ini menciptakan integritas dan kepercayaan. Ajarkan kepada anggota keluarga tentang pentingnya kejujuran, etika, dan tanggung jawab,” kata Dr Aqua Dwipayana.

Sesuai jadwal, Dr Aqua Dwipayana memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi termasuk tanya-jawab sekitar 3 jam di Korem 061/Suryakancana.

Tentang Korem 061/Suryakancana
Komando Resor Militer 061/Suryakancana atau Korem 061/SK adalah Korem di bawah komando Kodam III/Siliwangi, yang meliputi Kodim Kota Bogor, Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi. Mako Korem 061/SK berada di Jalan Merdeka No 64, Kelurahan Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.

0 Komentar