sumedangekspres– Tips mencari kerja sistem WFH, mencari kerja memang sulit, apalagi saat ini dibutuhkan yang berpengalaman di Bidangnya. Selain itu juga kerja dari rumah lebih fleksibel dan mudah untuk dijangkau apalagi untuk para ibu rumah tangga yang tidak bisa kerja di luar.
dikutip dari berbagai sumber secara resmi juga mencatat peningkatan jumlah permintaan bekerja WFH lebih meningkat dibandingkan pekerjaan yang harus dilakukan di kantor atau Work From Office (WFO).
Meski banyak peminat WFH, belum banyak nih calon karyawan atau pekerja yang tahu ada jenis pekerjaan apa yang sudah siap dilakukan dalam jarak jauh lantas sudah banyak jugakah ketersediaan lapangan pekerjaan yang dibutuhkan untuk para pekerja dari rumah?
Baca Juga:Jadwal tayang terbaru Film Panggonan Wingit: diangkat dari kisah nyata dengan pemeran utama Luna MayaSinopsis terlengkap film terbaru Panggonan Wingit!
Hal ini membuat para pekerja profesional akan lebih senang bekerja dengan cara serba online, termasuk juga para Fresh Graduate yang bakal menuntaskan pengalaman magang dan aktivitas lainnya dengan cara melalui jarak jauh.
Untuk sukses mendapatkan pengalaman bekerja secara remote atau WFH, tentunya para pelamar perlu mempersiapkan berbagai hal dengan matang, salah satunya perbaikan di Resume atau Curriculum Vitae (CV) yang diajukan ke perusahaan.
Untuk itu, setiap pelamar kerja pastinya harus menyesuaikan CV mereka dengan mempertimbangkan skill yang diajukan untuk mendapat lowongan kerja WFH.
Berikut adalah beberapa tips dalam membuat CV demi meraih kesempatan di pekerjaan khusus WFH:
1. Masukkan Resume Pengalaman Kerja WFH
Sudah merasakan rnaknya kerja dari rumah selama pandemi kemarin? Pastinya kesempatan itu jadi pengalan berharga.
Nah, jangan cuma mencantumkan lama bekerja, tapi pastikan untuk mencantumkan juga pengalaman bekerja jarak jauh secara remote kamu di CV.
Upaya ini bakal membantu recruiters mengetahui bahwa kamu adalah kandidat yang sesuai dan berpengalaman dalam menangani kompleksitas kerja WFH.
Baca Juga:Ayu Ting-Ting ajukan perjanjian Pra-Nikah: Ada berapa syarat yang diajukan sebelum menikahinya?Kronologi kejadian Mahasiswi meninggal setelah melahirkan sendirian!
Hal ini juga berlaku pada fresh graduate. Mereka bisa mencantumkan pengalaman magang, kuliah ataupun seminar online kamu di poin pengalaman.
2. Sebut ‘Kerja Jarak Jauh’ di Bagian Lokasi Perusahaan Kamu Bekerja
Lakukan hal ini dengan menulis kalimat singkat ‘Kerja Jarak Jauh’ atau kerja ‘WFH’ di perusahaan tempat kamu pernah/ sedang bekerja.