Harga tiket masuk Mata Air Cigirang cukup terjangkau, yaitu Rp9.000 untuk anak SD hingga orang dewasa, dan Rp5.000 untuk anak TK ke bawah.
Biaya tambahan berlaku untuk kendaraan roda dua dan roda empat.
Bagi yang ingin mengunjungi Mata Air Cigirang, akses dapat dilakukan melalui Jalan Tol Cisumdawu dengan keluar melalui exit gerbang tol Paseh.
Dari sana, arahkan ke kanan menuju Desa Cilangkap dengan jarak sekitar 10 kilometer atau waktu tempuh sekitar 30 menit.
Baca Juga:Kecelakaan di Tol Cisumdawu : Mobilio Hantam Dump Truk Batu Bara, Pengemudi Terjepit Mobil RingsekJadwal Layanan SIM Keliling Sumedang 5 6 7 8 9 Desember 2023
Bagi pengendara roda dua, akses melalui Jalan Raya Sumedang – Cirebon, kemudian arahkan menuju Paseh atau Tugu Paseh Serasi, lalu ke arah Conggeang – Buahdua dengan jarak sekitar 13 kilometer hingga sampai ke lokasi tujuan.
Demikian pembahasan mengenai Mata Air Cigirang : Wisata Air Baru di Sumedang 2023.***