sumedangekspres – Panwaslu Kecamatan Cisitu Pastikan Logistik PPK Aman Dari Segala Kemungkinan Gangguan.
Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) di Kecamatan Cisitu secara aktif telah berkoordinasi dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) terkait pengelolaan logistik pemilihan.
Gudang logistik PPK berlokasi di Aula Kecamatan Cisitu, dan koordinasi ini merupakan langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan yang mungkin terjadi pada gudang logistik.
Baca Juga:5 Jenazah Korban Erupsi Gunung Marapi Belum TerindentifikasiPacar Dibunuh Usai Melakukan Hubungan Badan : Marah Tidak Mau Putus
Setelah dilakukan pemeriksaan, dipastikan bahwa gedung logistik PPK aman dari kebocoran, terutama menghadapi kondisi cuaca yang tidak mendukung, seperti musim hujan, karena telah dilakukan renovasi.
Adapun daerah yang dianggap rawan dari segi logistik berada di Dusun Cikeusi, Desa Cinangsi, Kecamatan Cisitu. Di sana, terjadi longsor akibat pergerakan tanah, menyulitkan akses kendaraan ke lokasi.
Setelah berkoordinasi dengan PPK, pengiriman roda logistik untuk dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Dusun Cikeusi, Desa Cinangsi, dilakukan dengan menggunakan kendaraan motor roda dua melalui Dusun Nanggerang, Desa Cinangsi, Kecamatan Darmaraja.
Hal ini disebabkan karena jalan ke Dusun Cikeusi tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda empat, dan akses melalui Dusun Nanggerang dianggap lebih memungkinkan.
Daerah lain yang dianggap rawan secara geografis adalah Desa Cimarga. Jika jalan utama dari Desa Cinangsi ke Desa Cimarga tidak dapat dilalui karena kondisi licin dan terjal akibat musim hujan, alternatifnya adalah melalui jalan Batu Dua dari Desa Linggajaya.
Dalam rangka pengawasan logistik, Panwaslu Cisitu akan memberikan prioritas kepada Panitia Pengawas Kecamatan (PKD) di tingkat desa. PKD ini akan melaporkan temuannya ke tingkat kecamatan.
PKD telah diberikan pelatihan mengenai manajemen logistik oleh narasumber ahli, yaitu pengamat pemilihan di Kabupaten Sumedang, Ade Sunarya, M.Pd., M.H. Pelatihan ini dilaksanakan pada 1 Desember 2023 di GOR Desa Situmekar, Kecamatan Cisitu.
Baca Juga:Meninggal Saat Tolong 3 Pendaki Dalam Keadaan Kaki Patah, Ini Kisah Adan Korban Erupsi Gunung MarapiCak Imin Minta Para Jomblo Mendukungnya, Muhaimin : Nasib Berubah, Jodoh Tidak Akan Jauh
Selain itu, Panwaslu Kelurahan dan Desa (PKD) diminta untuk berkoordinasi dengan Panitia Pemungutan Suara (PPS) terkait tempat penyimpanan logistik di desa masing-masing.
Logistik pemilu, sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 14 tahun 2014, mencakup perlengkapan pemungutan suara seperti Kotak Suara, Surat Suara, Tinta, Bilik Pemungutan Suara, Segel, alat untuk mencoblos pilihan, serta Tempat Pemungutan Suara.