Tim Pelatda PON Jabar Akan Segera Dikukuhan, Jabar Siap Kembali Menjadi Juara Umum

Tim Pelatda PON Jabar Akan Segera Dikukuhan, Jabar Siap Kembali Menjadi Juara Umum
Tim Pelatda PON Jabar Akan Segera Dikukuhan, Jabar Siap Kembali Menjadi Juara Umum(ist/ig @koni_jabar)
0 Komentar

sumedangekspres – Tim Pelatda PON Jabar Akan Segera Dikukuhan, Jabar Siap Kembali Menjadi Juara Umum

Ketua Umum KONI Jawa Barat, Muhammad Budiana, mengatakan bahwa pada pertengahan bulan Januari 2024, KONI Jawa Barat akan mengukuhkan Tim Pemusatan Latihan Daerah untuk Pekan Olahraga Nasional XXI/2024. Hal ini diumumkan di Gedung KONI Jawa Barat, Jalan Pajajaran, pada hari Selasa, 2 Januari 2024.

Ia menyampaikan bahwa pengkuhan yang akan digelar pada pertengahan bulan Januari ini sesuai dengan rancangan program yang disusun oleh bidang pembinaan dan prestasi.

Baca Juga:TIM Kementrian PUPR Diterjunkan Untuk Memastikan Kondisi Gedung RSUD SumedangTurun Hujan di Sumedang Palet Kayu Dibutuhkan Para Pengungsi Gempa 

Hal itu karena Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 yang akan segera digelar di Aceh dan Sumatera Utara pada bulan September mendatang.

Ketua Umum Koni Budiana sangat mengapresiasi kepada Pemprov Jabar dan juga DPRD Jabar yang sudah memberikan dana untuk mendukung pelaksanaan Pelatda PON.

KONI Jawa Barat berambisi untuk mempertahankan prestasi sebagai juara umum yang sebelumnya telah diraih pada PON XIX/2016 di Jawa Barat dan PON XX/2020 di Papua dalam kompetisi PON mendatang.

Sebanyak 1.250 atlet asal Jawa Barat akan menjadi bagian dari tim Pelatda PON jabar di PON XXI/2024 Aceh-Sumut. Mereka terdiri dari 350 pelatih dan sekitar 200 mekanik. Saat ini, wakil ketua bidang II KONI Jawa Barat sedang menyusun surat keputusan terkait hal ini.

Di samping pembentukan tim Pelatda PON Jabar, KONI Jawa Barat juga merencanakan pembentukan Satlak PON XXI. Harapannya, dengan kehadiran tim Satlak ini, akan menjadi pendorong utama dalam mengelola penyelenggaraan Pelatda.

0 Komentar