sumedangeskpres, CIMANGGUNG – Anggota DPRD Kabupaten Sumedang Asep Kurnia, menyoroti perlunya langkah perbaikan atau revitalisasi dari pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan para pedagang. Diketahui, kini pasar tersebut menghadapi tantangan serius akibat kondisinya yang kumuh.
Menurutnya, dalam pandangannya, pemerintah harus mempertimbangkan apakah revitalisasi dapat dilakukan melalui kerjasama dengan pihak swasta atau melalui alokasi anggaran dari tingkat daerah, provinsi, atau pusat.
Menanggapi situasi tersebut, ia menegaskan pentingnya kajian mendalam untuk menentukan metode perbaikan yang tepat.
Baca Juga:715 Warga Desa Mekarjaya Dapat Bantuan BerasBPD Desa Mulyasari Wadah Aspirasi Warga
“Kondisi Pasar Tradisional Parakanmuncang memerlukan perhatian serius pemerintah. Kita perlu melakukan kajian untuk menentukan pendekatan terbaik, apakah melalui revitalisasi bersama swasta atau dengan alokasi anggaran dari pemerintah,” ujar Asep Kurnia, yang akrab dipanggil Askur.
Aspirasi untuk melibatkan sektor swasta dalam proses revitalisasi mendapat sorotan karena dianggap dapat membuka peluang investasi dan inovasi yang lebih besar. Dengan melibatkan pihak swasta, diharapkan dapat diciptakan solusi yang efisien dan berkelanjutan.
Namun, Askur juga menegaskan bahwa jika pemerintah daerah, provinsi, atau pusat memiliki anggaran yang mencukupi melalui APBD, opsi tersebut lebih diutamakan. Hal tersebut diharapkan dapat memastikan kelancaran dan keberlanjutan revitalisasi tanpa tergantung pada kepentingan sektor swasta.
“Pilihan terbaik adalah jika pemerintah bisa menganggarkan melalui APBD. Namun, jika tidak memungkinkan, langkah segera menggandeng pihak swasta perlu dilakukan untuk memulai proses revitalisasi,” papar Askur.
Dikatakan, pentingnya revitalisasi bukan hanya terkait dengan aspek ekonomi, tetapi juga berdampak pada citra pasar sebagai pusat perdagangan tradisional. Upaya tersebut diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang bersih, tertata rapi dan ramah bagi pedagang serta pengunjung.
Menanggapi wacana tersebut sejumlah pedagang Pasar Parakanmuncang menyambut positif ide revitalisasi. Mereka berharap bahwa perubahan tersebut akan membawa dampak positif, termasuk peningkatan jumlah pengunjung dan transaksi jual beli.
Sementara itu, organisasi pedagang pasar setempat menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dengan pemerintah dalam merealisasikan revitalisasi. Kolaborasi antara pemerintah, swasta, dan masyarakat diharapkan dapat menjadi formula sukses, untuk mengangkat kembali citra dan potensi ekonomi pasar Parakanmuncang Cimanggung.
Baca Juga:Jalan Minim Penerangan, Rawan KecelakaanSinergitas Ulama dan Umara Jaga Kondusifitas
Diketahui, Pasar Parakanmuncang Cimanggung, sebuah pasar tradisional yang menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat. (kos)