Hadis-Hadis Terkait
Dari Abu Darda, Rasulullah ﷺ bersabda, “Barangsiapa membaca sepuluh ayat pertama dari Surat Al-Kahfi, maka dia akan dilindungi dari fitnah Dajjal.” (HR. Muslim)
Dari Ibnu Umar, Rasulullah ﷺ bersabda, “Barangsiapa membaca Surat Al-Kahfi pada hari Jumat, akan disinari cahaya di antara dua Jumat.” (HR. Al-Hakim dan Al-Baihaqi)
Dari Al-Bara’ bin Azib, Rasulullah ﷺ bersabda, “Barangsiapa yang membaca Surat Al-Kahfi pada hari Jumat, akan mendapat cahaya di antara dua Jumat.” (HR. Ad-Dailami)
Baca Juga:Amalan Isra Miraj 2024, Dijamin Hajat Kamu Langsung TerkalbulSerupa Tapi Tak Sama, Inilah Perbedaan Maag dan Gerd!
Membaca Surat Al-Kahfi di hari Jumat adalah amalan yang dianjurkan oleh agama Islam.
Dengan melakukan amalan ini, umat Islam dapat meraih berbagai keutamaan dan keberkahan, mulai dari perlindungan dari fitnah Dajjal, pemutihan hati, penghapusan dosa, hingga mendatangkan cahaya dan berkah dalam kehidupan mereka.
Oleh karena itu, marilah kita tingkatkan kecintaan kita kepada Al-Qur’an dan sunnah Rasulullah SAW dengan melaksanakan amalan-amalan yang dianjurkan, termasuk membaca Surat Al-Kahfi di hari Jumat.
Demikian artikel tentang keutamaan membaca surat Al-Kahfi.