sumedangekspres – Tempat Wisata Hits 2024 di Majalengka, Nikmati Keindahan Alam Jawa Barat
Tidak akan ada habis-habisnya menjelajah indahnya alam Jawa Barat. salah satu daerah di Jawa Barat dengan berbagai keindahan alamnya adalah Kabupaten Majalengka.
Kabupaten Majalengka adalah salah satu daerah yang memiliki banyak tempat wisata alam yang terbaik.
Baca Juga:Cawapres Gibran Akan Temui Bos Persib Umuh Muchtar di SumedangTempat Wisata Hits 2024 di Subang, Cocok Untuk Liburan Bersama Ayang
Berikut adalah daftar tempat wisata hits 2024 di Majalengka yang wajid jadi rekomendasi untuk mengisi liburan kalian bersama keluarga.
1. Alun-Alun Majalengka
Tempat wisata hits 2024 di Majalengka yang wajib dijadikan rekomendasi buat kalian untuk mengisi waktu liburan di Majalengka adalah Alun-alun Majalengka.
Alun-alun Majalengka ini selalu ramai dikunjungi pada saat musim liburan tiba. Di Alun-alun Majalengka ini terdapat wahana dan fasilitas yang menarik seperti, tempat duduk, hamparan rumput yang hijau dan juga terdapat Masjid Agung Al-Imam Majelengka.
Di tengah area alun-alun, berdiri bangunan terakota yang memisahkan halaman depan dan belakang. Pengunjung juga kerap menghabiskan waktu di area rooftop, berswa foto atau sekadar duduk menikmati keramaian sekitar.
Selain itu terdapat juga air mancur di tengah alun-alun dan sebuah tribun penonton di sebelah timur.
Untuk lokasinya berada di Jalan Alun-Alun Barat, Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka.
2. Terasering Panyaweyan
Tempat wisata hits 2024 di Majalengka yang wajib dijadikan rekomendasi buat kalian untuk mengisi waktu liburan di Majalengka selanjutnya adalah Terasering Panyaweyan. Terasering Panyaweyan adalah wilayah di kaki gunung Ciremai yang ditanami sayuran oleh penduduk setempat.
Baca Juga:3 Desa di Sumedang Akan Dimekarkan, Sudah Diusulkan ke GubernurBisnis Ternak Lele Raup Omset Jutaan Rupiah, Berikut Tipsnya Agar Tidak Rugi
Tempat wisata ini menyuguhkan panorama alam yang indah dan juga asri. Terasering Panyaweyan ini merupakan area perbukitan yang ditanami sayuran-sayuran seperti daun bawang, bawang merah, selada dan lainnya.
Tempat wisata ini cocok untuk dijadikan tempat liburan anda dan keluarga, selain memiliki pemandangan yang indah Terasering Panyaweuyan ini adalah tempat yang sangat sejuk yang cocok untuk dijadikan tempat pelepas penat.
Untuk lokasinya sendiri tidak terlalu sulit untuk dijangkau oleh kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
3. Curug Cipeuteuy
Tempat wisata hits 2024 di Majalengka yang wajib dijadikan rekomendasi buat kalian untuk mengisi waktu liburan di Majalengka berikutnya adalah Curug Cipeuteuy.