sumedangekspres – Bagi masyarakat sunda tampaknya gabakalan asing sih karena sudah terkenal Hutan Sancang atau Leuweung Sancang yang berada di Kabupaten Garut.
Karenanya hutan yang berada di selatan Garut ini menjadi suatu legenda sebagai tempat menghilangnya Raja Pajajaran, Prabu Siliwangi.
Konon katanya secara mistis Prabu Siliwangi ini juga dikenal dengan Harimau Sancang yang di pandang sebagai suatu jelmaan dari Prabu Siliwangi.
Baca Juga:Cerita Sejarah Malin Kundang, Percuma Jadi Sultan Kalau Durhaka Kepada IbuCerita Sejarah Batu Menangis di Kalimantan Barat, Percuma Cantik atau Ganteng Kalau Durhaka Ke Orang Tua
Prabu Siliwangi ini merupakan seroang raja yang berada di tanah Pasundan yang sedang memerintah di kerajaan Pajajaran.
Kerajaan Pajajaran ini merupakan suatu kerajaan yang memiliki basic Hindu terbesar di Jawa Barat.
Prabu Siliwangi juga dikenal sebagai seorang raja yang memiliki sifat yang bijak sana dan memiliki seorang istri yang bernama Dewi Kumalawangi.
Kedua pasangan ini dikaruniai seorang anak yang bernama Dewi Rara Santang dan Dua orang anak lagi bernama Raden Walangsungsan dan Raden Kian Santang.
Berbagai sumber mengatakan bahwa Leuweung Sancang ini merupakan tempat yang dimana Prabu Siliwangi menghilang ketika dikerjar oleh putranya yang katanya mengajak untuk memeluk agama Islam.
Oleh karena itu sering banget tempat ini dipakai sebagai tempat untuk meminta ilmu kanuragan atau kebal.
Nah ada juga cerita yang horor dari Leuweung Sancang ini yang katanya baru-baru ini.
Baca Juga:5 Rekomendasi Pantai Terindah di Indonesia, Ajak Doi Kesini Dijamin LanggengLegenda Sejarah Roro Jonggrang, Contoh Kecurangan-Kecurangan Wanita
Perlu kita ketahui Leuweung Sancang ini katanya dilindungi oleh dua makhluk yang lintas alam.
Yang pertama dilindungi oleh manusia yang sebagai penjaganya, dan katanya dilindungi juga oleh makhluk gaib.
Tersebar berbagai sumber mengatakan bahwa Prabu Siliwangi ini menghilang di hutan ini dengan dipenuhi oleh aura mistis.
Banyak orang yang beranggapan dan mengatakan suka ada suara dan sekelebat terlihat harimau dengan warna yang berbeda.
Harusnya sih wajar aja kalau mandang hutan ini sebagai tempat yang angker.
Namun kalau dilihat ga begitu angker karena ada pantai dengan pasir putihnya juga.
Ada Pohon yang katanya tempat Prabu Suliwangi menghilang dan akan kembalinya di situ.
Mitos mengatakan bahwa di mana ada pohon Kaboa, disanalah Prabu Siliwangi pernah ada.