Hati-Hati! Bahaya Lontong Plastik, Kemandulan dan Kanker Ternyata Mengintai

Hati-Hati! Bahaya Lontong Plastik, Kemandulan dan Kanker Ternyata Mengintai
Hati-Hati! Bahaya Lontong Plastik, Kemandulan dan Kanker Ternyata Mengintai(doc.instagram.com)
0 Komentar

sumedangekspres – Hati-Hati! Bahaya Lontong Plastik, Kemandulan dan Kanker Ternyata Mengintai, Lontong, si kenyal nan lezat, telah lama menjadi makanan favorit di banyak rumah.

Dari lontong sayur hingga lontong pelengkap soto, teksturnya yang kenyal selalu menggugah selera. 

Namun, tahukah kamu bahwa ada hal yang mesti diperhatikan saat menikmati lontong?

Baca Juga:4 Rekomendasi Resep Lontong Sayur Terenak Buat Buka Puasa dan Santap SahurRekomendasi Santap Buka Puasa Nasi Bakar Cumi dan Sambel Cumi Asin Pedasnya Endul

Ternyata, ada fakta mengejutkan yang banyak orang tidak tahu: janganlah makan lontong yang masih dimasak dengan cara tertentu.

Bahaya Lontong Plastik

Mengapa? Karena bisa saja menghadirkan risiko kesehatan yang serius, bahkan bisa memicu kanker dan kemandulan. Betul, sungguh mengejutkan!

Sebagian orang memasak lontong dengan menggunakan daun pisang sebagai pembungkusnya, yang tentu saja aman.

Namun, ada pula yang, demi kenyamanan dan efisiensi, memilih untuk memasak lontong dengan plastik. Dan di sinilah letak bahayanya.

Kenapa Plastik Berbahaya untuk Lontong?

Plastik memang lebih praktis dalam hal pembungkusan. Namun, ketika lontong direbus bersama plastik sebagai pembungkus, hal itu bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan. Mengapa demikian?

Plastik memiliki titik leleh yang rendah, sehingga cenderung meleleh pada suhu panas. Ketika plastik meleleh, partikel-partikelnya bercampur dengan beras yang sedang dimasak.

Partikel plastik ini, ketika masuk ke dalam tubuh dan terus menumpuk, bisa menyebabkan berbagai penyakit serius seperti kemandulan dan kanker.

Tanggapan Para Ahli Gimana?

Baca Juga:8 Kreasi Menu Buka Puasa yang Menggoda Selera dan Mudah DibuatJadwal Imsakiyah Bandung Jawa Barat dan Sekitanya, Apa Saja yang Membatalkan Puasa

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) juga menyadari kekhawatiran masyarakat mengenai bahaya lontong plastik ini.

Mereka menegaskan bahwa keamanan lontong plastik tergantung pada jenis plastik yang digunakan.

Plastik jenis tertentu seperti LLDPE, HDPE, PP, dan OPP memiliki titik leleh tinggi, sehingga lebih aman untuk digunakan dalam proses memasak lontong.

Namun, jenis plastik seperti LDPE, dengan titik leleh yang rendah, sebaiknya dihindari karena risiko yang ditimbulkannya.

Meskipun demikian, sulit untuk menemukan plastik yang aman karena jarang ada informasi mengenai jenis plastik pada kemasannya.

Ini menjadi kendala besar bagi konsumen yang ingin memastikan keamanan makanan yang mereka konsumsi.

Menghindari Bahaya Lontong Plastik

Melihat bahaya yang mungkin timbul, mulailah untuk menghindari memasak lontong dengan plastik.

0 Komentar