Polisi Buru Para Pelaku Tawuran di Sumedang: Lima Berhasil Diamankan, Lainnya Masih Buron

ILUSTRASI: Kasatreskrim Polres Sumedang telah berhasil mengamankan dua pelaku aksi tawuran di Cimalaka, baru-b
ISTIMEWA, ILUSTRASI: Kasatreskrim Polres Sumedang telah berhasil mengamankan lima pelaku aksi tawuran di Cimalaka, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres – CIMALAKA – Jajaran Polres Sumedang berhasil mengamankan dua remaja yang terlibat tawuran di jalan nasional Bandung-Cirebon, tepatnya di Dusun Cicelot Desa Mandalaherang Kecamatan Cimalaka, Sabtu (25/5) malam lalu. 

Kasatreskrim Polres Sumedang, AKP Maulana Yusuf membenarkan hal tersebut, pihaknya telah mengamankan lima orang pelajar.

“Ya, sudah lima orang yang diamankan,” katanya.

Dia mengatakan, pihaknya masih melakukan pengembangan dan memburu pelaku lain dalam kasus tawuran tersebut.

Baca Juga:Rumah Dua Lantai di Babakan Cikalama Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta RupiahBabinsa Bantu Warga Bangun Posyandu di Cibeureum Wetan

“Itu ada dari beberapa sekolah, untuk lebih pastinya, masih dilakukan penyelidikan,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, wilayah Kabupaten Sumedang kembali digemparkan dengan adanya video tawuran antara dua kelompok warga, belum lama ini.

Video yang diunggah akun FB DewanDeAgainz viral, keterangan dalam video tersebut menyebutkan waktu dan daerah tempat kejadian tawuran berlangsung. 

Dalam video yang berdurasi 30 detik tersebut, dalam gelap malam tampak dua kelompok warga saling kejar dan saling serang dengan menggunakan senjata. Tidak jelas apakah itu senjata tajam ataupun tumpul. 

Tampak pula, beberapa kendaraan roda dua dan roda empat terhambat dengan adanya kejadian tawuran yang berlangsung di tengah jalan tersebut. Bahkan, beberapa kendaraan roda empat menghentikan laju kendaraan mereka. 

Setelah diunggahnya video tersebut, muncul komentar-komentar yang menanggapi adanya kejadian tawuran tersebut. Seperti yang diungkapkan pemilik akun Anisa Mariam, ‘Cik atuh Sumedang mah tong lah ngeraken kikituan piraku anak Sumedang rek karuno kalatro piceun lah budak nu karikituan mah ngeraken Sumedang…’.

Terdapat cukup banyak juga para pemilik akun yang turut berkomentar dan menyayangkan kejadian tersebut. Ada pula Ai Haryati, dia berkomentar, ‘Ngajarago pisan lahh, nggeus aya korban mah kolot keneh nu ripuh jang (sok jago banget lah, sudah ada korban orang tua yang repot)’.

Baca Juga:Pemkab Terima Lahan Hibah dari BRIN: Siap Kembangkan Budidaya Komoditas Aksi Tawuran Antar Warga di Desa Mandalaherang Viral di Medsos

Sementara itu, Anggun Moren menyesalkan adanya kejadian tawuran tersebut. Dia mengatakan, ‘Ngeri ih kotaku semakin kriminallllll’.

Sumeks mencoba melakukan konfirmasi ke Kepala Desa Mandalaherang, Eded Ruspendi. Eded membenarkan adanya kejadian tersebut, namun tidak mengetahui identitas kedua kelompok tersebut.

“Ya benar ada tawuran, saya mendengarnya. Namun, tidak mengetahui kelompok mana yang melakukan tawuran. Karena, saya sedang mengantar warga ke Rumah Sakit,” jelasnya, Minggu (26/5/2024) siang. (red)

0 Komentar