sumedangekspres, JATINANGOR – Elf Buhe Jaya yang dikemudikan Oleh Kobul (43) mengalami kecelakaan di Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Senin (2/9) sekitar pukul 04.00. Kendaraan yang melaju dari Tanjungsari menuju Jatinangor tiba-tiba oleng setelah ban belakang sebelah kanan pecah, menyebabkan kendaraan kehilangan keseimbangan.
“Elf sempat oleng sekitar tujuh meter,” kata Oleh, yang merupakan warga Cingambul, Kabupaten Majalengka.
Dalam situasi darurat, pengemudi panik, ia memutuskan untuk mencoba menghentikan laju mobil ke sebuah halaman luas yang terdapat warung.
Baca Juga:TNI Lestarikan Nilai Gotong Royong di Desa Sukahayu RancakalongPPS Cimalaka Targetkan 90 Persen Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024
“Saya berharap mobil bisa berhenti sebelum menabrak warung, tetapi kenyataannya, mobil itu menjebol bangunan warung,” ujarnya.
Elf berpelat nomor E 7897 VB tersebut akhirnya menabrak sebuah warung nasi milik Aminah, warga setempat. Warung tersebut mengalami kerusakan parah akibat tabrakan.
Aipda Dadang Gumilar, petugas Lalulintas dari Polsek Jatinangor mengatakan bahwa meskipun kecelakaan tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa, namun tiga orang penumpang mengalami luka-luka.
Para korban langsung dilarikan ke Puskesmas Tanjungsari untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.
Aminah, pemilik warung, merasa terpukul atas kejadian tersebut karena warung tersebut adalah sumber penghasilan bagi keluarganya.
Tercatat sekitar 18 penumpang yang mengalami kepanikan saat kejadian berlangsung. Beruntung, meskipun warung mengalami kerusakan parah, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. (kos)