SUMEDANGEKSPRES, Kota – Sosialisasi Pendidikan Pengawasan di Lingkungan Akademik dilakukan kepada mahasiwa agar menjadi pengawas partisipatif.
hal itu disampaikan Koordinator Divisi Penindakan Pelanggaran Bawaslu Kabupaten Sumedang, Ade Sunarya kepada Sumeks, belum lama ini.
Menurutnya, kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pengawasan di Lingkungan Akademik tersebut merupakan kerjasama diantara beberapa pihak.
Baca Juga:Cakades Kadujaya Pertanyakan Hasil Penetapan PemilihanHak Tanggungan Sempat Jadi Kendala Pencairan UGR
“Kegiatan ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Universitas Sebelas April (Unsap) berupa kegiatan Sosialisasi Pendidikan Pengawasan di Lingkungan Akademik,” ujarnya.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Zaki Hilmi selaku Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Provinsi Jawa Barat merupakan kegiatan yang pertama kali dilakukan di Jawa Barat dalam rangka menghadapi Pemilu dan Pemilihan serentak tahun 2024.
“Kegiatan ini juga dilaksanakan bertepatan dengan momentum Sumpah Pemuda ke 93. Bertempat di Aula Kampus Unsap,” ungkapnya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh 50 Mahasiswa Universitas Sebelas April. Bertujuan untuk memberikan edukasi kepemiluan dan kepengawasan kepada para mahasiswa selaku generasi muda dalam menghadapi Pemilu dan Pemilihan serentak tahun 2024 nanti.
“Memberikan pemahaman, kesadaran, dan keberanian dalam berpartisipasi terkait kepengawasan kepada Mahasiswa,” katanya.
Kegiatan tersebut juga akan ditindak lanjuti selaku Pimpinan Bawaslu tingkat Kota Kabupaten.
“Kegiatan ini akan ditindaklanjuti oleh Bawaslu Kabupaten Sumedang berupa penandatanganan nota kesepahaman (MoU/Memorandum of Understanding) berupa program berkala dan jangka panjang yang menguntungkan kedua belah pihak,” papar Ade.
Baca Juga:Kejar Herd Immunity, Gelar Serbuan VaksinasiAir Merangkak Naik, Petani Tanam Sayuran
Kegiatan dihadiri Rektor Unsap, Wakil Rektor Unsap dan Jajaran Pimpinan Unsap, Anggota Bawaslu Jabar, serta Pimpinan Bawaslu Sumedang. Sosialisasi ini mendapatkan respon baik dengan adanya antusiasme dari seluruh peserta kegiatan serta terjalinnya komunikasi aktif dua arah.
Menurut Ade, selain di Sumedang kegiatan sosialisasi Pendidikan Pengawasan di Lingkungan Akademik tersebut akan diselenggarakan di beberapa daerah kabupaten/kota di Jawa Barat dengan konsep dan tujuan yang sama. (Mg1)