Dosen Prodi D3 Keperawatan UPI Gelar Pengabdian Kepada Masyarakat, Berlangsung di Desa Citimun

Dosen Prodi D3 Keperawatan UPI Gelar Pengabdian Kepada Masyarakat, Berlangsung di Desa Citimun
Ketua Tim Dosen PKM Prodi D3 Keperawatan UPI Kampus Sumedang Drs Akhmad Fauzi AMK MSI saat memberikan sambutan (ACHMAD SOFA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, CIMALAKA – Dosen dan mahasiswa Prodi D3 Keperawatan UPI Kampus Sumedang menggelar acara penyuluhan pemberantasan sarang nyamuk dalam Program Pengabdian Kepada Masyarakat ( PKM ) di Desa Citimun, Kamis (21/7).

Kegiatan tersebut mengusung Tema Optimalisasi Pemberantasan Sarang Nyamuk di RW 06 Desa Citimun Kecamatan Cimalaka.

Acara tersebut dilaksanakan  di Balai Desa Citimun Kecamatan Cimalaka, dengan menghadirkan narasumber Kepala Puskesmas Cimalaka Dr Hendriawan.

Baca Juga:BRILIAN Leadership Insight Berlandaskan AKHLAK, Kunci Sukses Transformasi Culture BRIPria Cabuli Bocah Berumur 9 Tahun Di Kolaka Utara Ditangkap

Kegiatan dibuka langsung Ketua Program kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Prodi D3 Keperawatan UPI kampus Sumedang, Drs H Akhmad Fauzi AMK MSi. Dan, dihadiri dua anggota kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen dari Prodi D3 UPI Keperawatan , Popon Herawati SKP MKum dan Ahmad Purnama SKP M Kes serta Kepala Desa Citimun Dadan .

Sebanyak 90 peserta yang terdiri dari perangkat desa, kader serta ibu- ibu warga RW 06 Desa Citimun mengikuti kegiatan penyuluhan ini.

Ketua Program PKM Prodi D3 Keperawatan Drs Akhmad Fauzi AMK MSi mengatakan tujuan utama penyuluhan ini untuk  menghilangkan tanda dan gejala penyakit demam berdarah dari lingkungan, khususnya di RW 06 Desa Citimun Kecamatan Cimalaka. “Karena, disini ada kasus dua kematian yang di sebabkan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD),” katanya kepada Sumeks.

Tujuan kedua, lanjut Akhmad, adalah memberikan pengarahan bagaimana cara memberantas penyakit Demam Berdarah dengan metode Menguras Dan menyikat menutup tempat penampungan air, memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas plus mencegah gigitan dan perkembang biakan nyamuk (3M plus).

“Dengan harapan ke depan jangan sampai ada lagi terjadi kasus Demam Berdarah di masyarakat  apalagi sampai menimbulkan kematian. Lalu, berharap masyarakat  bisa selalu hidup bersih. Istilahnya Peningkatan  Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” katanya.

Dia menuturkan, kegiatan ini bisa terselenggara berkat kerjasama antara Puskesmas Kecamatan Cimalaka, Pemerintahan Desa Citimun dan UPI kampus Sumedang, kerjasama itu lintas sektoral.

“Dengan adanya kerjasama ini kita berharap kedepannya bisa ada desa pembinaan. Selanjutnya, UPI Kampus Sumedang ada kerjasama  atau Memoremdum of understanding (MoU) dengan desa, Puskesmas dalam rangka meningkatkan kegiatan-kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM). Terutama, dari mahasiswa dan dosen untuk meningkatkan terutama tentang kebersihan dan hidup sehat,” jelasnya.

0 Komentar