Sambut HUT RI, Alun-alun Tanjungkerta Jadi Sasaran

Sambut HUT RI, Alun-alun Tanjungkerta Jadi Sasaran
Unsur TNI, Polri, Forkopimcam dan masyarakat Tanjungkerta saat membersihkan Alun-alun Tanjungkerta, kemarin (ist)
0 Komentar

sumedang, TANJUNGKERTA – Dalam rangka menyambut HUT RI ke 77, anggota Koramil 1003/Tanjungkerta bersama Forkopimcam Kecamatan Tanjungkerta dan masyarakat melaksanakan Gotong royong membersihkan alun alun kecamatan Tanjungkerta, Kamis(28/7).

Danramil 1003/Tanjungkerta Kapten Inf Wawan Rahmat Sanjaya menyampaikan dalam kegiatan ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab bagi Babinsa untuk bisa memelihara hubungan yang baik bersama warganya.

“Salah satunya, melalui karya bakti dan bergotong royong bersama masyarakat binaan, agar tercipta keakraban antara TNI dan Rakyat, ungkapnya di sela-sela kegiatan Opsih.

Baca Juga:KPU Sumedang Sebut Empat Kategori Parpol Calon Peserta Pemilu 2024Pemkab Sumedang Galakkan Ketahanan Pangan, Antisipasi Inflasi

Danramil juga mengatakan TNI, Polri, dan seluruh komponen masyarakat baik Apdesi, Ormas, Karang Taruna bersama-sama dengan semangat juang 45 harus bahu membahu untuk memperindah dan membangun wilayahnya.

“Kita harus selalu berkoordinasi dengan Forkopimcam setempat untuk menentukan sasaran mana saja yang harus dikerjakan dalam kerja bakti,” terangnya.

Dijelaskan, kegiatan pembersihan Alun-alun yang dilakukan ini juga mendapatkan apresiasi dari warga. Sehingga, warga turut membantu dan sangat senang dengan kehadiran TNI yang selalu membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan.

Dari kegiatan ini, Danramil berharap kedepannya, sinergitas TNI dan aparat pemerintah daerah terus bekerja sama, mengajak masyarakat berperan aktif dan peduli pada kebersihan lingkungannya. (red)

0 Komentar