sumedang, CIMANGGUNG – Mengharumkan nama Kabupaten Sumedang Rusydiana Lailani merupakan siswa SMAN Cimanggung yang mengikuti pemusatan dan latihan Paskibra tingkat Provinsi Jawa Barat. Pemusatan latihan sendiri dilakukan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Barat.
Rusydiana Lailani, warga Kampung Parakanmuncang RW 04 Desa Sindangpakuon Kecamatan Cimanggung. Pelaksanaan pemusatan latihan Paskibra sendiri akan berlangsung pada tanggal 4 hingga 19 Agustus 2022.
Kepala Desa Sindangpakuon Kecamatan Cimanggung Yudi Hamdansyah membenarkan warganya berhasil lolos menjadi anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) di tingkat Kabupaten Sumedang. Saat ini, sedang mengikuti pemusatan dan latihan Paskibra tingkat Provinsi Jawa Barat.
Baca Juga:Masih Pandemi, Wisuda Tanpa Dihadiri OrtuTabrakan Truk Dengan Angkot di Tomo, Dua Nyawa Melayang
“Saya merasa bangga dengan Rusydiana Lailani karena sudah menjadi perwakilan paskibra di tingkat Kabupaten Sumedang dan sekarang sedang berlatih di tingkat Propinsi Jawa Barat,” ucapnya kepada Sumeks, Senin (1/8).
Menurutnya, tidak hanya menjadi kebanggaan bagi desa, tetapi tingkat Kabupaten Sumedang karena menjadi perwakilan paskibraka di Propinsi Jawa Barat.
Terpisah, Rusydiana Lailani saat ditemui mengatakan, merasa tak percaya bahwa dirinya bisa lolos menjadi paskibraka di tingkat Propinsi.
“Senang, saya bangga karena bisa mengharumkan nama Kabupaten Sumedang untuk menjadi pasukan paskibraka di tingkat Propinsi,” ujarnya.
Selain mengharumkan nama Kabupaten Sumedang, ia juga gembira bisa membuat kedua orang tuanya bangga dan senang.
Sementara itu, Wakasek Bidang Kesiswaan SMAN Cimanggung, Iip Hermawan SPd MM membenarkan salah satu siswanya mengikuti paskibraka di Propinsi Jawa Barat.
Ia mengatakan dengan terpilih siswinya, diharapkan bisa menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainya untuk lebih serius lagi dalam mengikuti pendidikan dan latihan dalam hal yang positif.
Baca Juga:Inilah Keuntungan yang Didapatkan dengan Top Up Mobile LegendsPT DI Kirim Pesanan Pesawat NC212i untuk Thailand
“Semoga ananda Rusydiana Lailani bisa lebih maju lagi dalam mengikuti paskibra tidak hanya tingkat Propinsi tapi tingkat nasional,” harapnya. (kos)