Sumedang Siap Terima Vaksin Booster Kedua

Sumedang Siap Terima Vaksin Booster Kedua
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang Dadang Sulaeman saat bertemu para nakes di Bumi Perkemahan Kiara Payung Jatinangor (dok sumeks)
0 Komentar

sumedang, JATINANGOR – Pemerintah kini tengah merencanakan vaksinasi Covid-19 booster kedua atau dosis ke empat. Program vaksin Covid-19 keempat kemungkinan akan diberlakukan jika pandemi berlangsung dalam jangka waktu panjang.

Sedangkan vaksim keempat merupakan rekomendasi berdasarkan perhitungan dan pandangan para ahli.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang Dadang Sulaeman mengatakan hingga saat ini untuk vaksin covid-19 booster ke empat belum dimulai, walaupun sudah ada informasi untuk booster vaksin covid-19 didahulukan bagi nakes.

Baca Juga:Parkir Pasar Parakamuncang DitertibkanKrisis Air Bersih Belum Terselesaikan, Desa Tarunajaya Minta Solusi

Ia menjelaskan, saat ini untuk vaksin Booster covid-19 keempat masih menunggu dari pusat, artinya stok belum siap.

“Jika stok sudah ada tentu secepatnya disalurkan vaksin ke empat booster ini,” terangnya.

Menurutnya, ada sekitar 2000 nakes yang sudah siap vaksin Booster covid-19 kedua yang ada di Kabupaten Sumedang. Bahkan, dapat langsung melaksanakannya. Namun, ia mengungkapkan ketersediaan vaksin Covid-19 yang harus disesuaikan.

Saat disinggung apakah pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis keempat di Sumedang menunggu petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) dari Kemenkes, Dadang mengungkapkan akan langsung melaksanakan vaksinasi booster dosis II ketika vaksin dan nakes sudah siap.

Dadang optimistis pelaksanaan vaksinasi nakes di Sumedang dapat berlangsung 100 persen. Ia optimis karena kesadaran nakes untuk melaksanakan vaksinasi Covid-19 sudah cukup tinggi. (kos)

0 Komentar