Fapet Unhas Makassar Kunjungi Unpad

Fapet Unhas Makassar Kunjungi Unpad
Penandatangan Pembahasan Kerja Sama (PKS) antara Fapet Unpad dengan Fapet Unhas (ISTIMEWA)
0 Komentar

sumedang, JATINANGOR – Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran menerima kunjungan dari Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin (Fapet Unhas) Makassar, Senin (26/9)

Kunjungan rombongan Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin dalam rangka pembahasan kerjasama antara Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran dengan Fakultas Peternakan  Universitas Hasanudin Makasar.

Dekan Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran Dr.Ir.Rahmat Hidayat.S.Pt.M.Sc.IPM dalam sambutannya memperkenalkan sekilas mengenai profil Fakultas Peternakan Universitas Padjajaran.

Baca Juga:NPK Lengkapi Kebutuhan PetaniRingankan Beban Warga, Bagikan Sembako

Ia berharap dapat melakukan kunjungan balasan ke Unhas untuk turut belajar dalam upaya meningkatkan prestasi mahasiswa dan meningkatkan kerjasama.

“Selamat datang di Fapet Unpad. Kami berharap kunjungan ini bisa membawa manfaat dan saling bertukar ilmu baik Fapet Unpad maupun Fapet Unhas. Semoga jalinan silahturahmi dan kerja sama ini akan semakin erat,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan saling memperkenalkan Fakultas masing-masing, berbagi cerita tentang prestasi yang telah didapat.

Sementara itu, Dekan Fapet Unhas Dr.Syahdar Baba.,S.Pt.,M.Si selaku ketua rombongan mengatakan tujuan kegiatan kunjungan ini berharap mendapat pengalaman yang belum didapat selama di Fapet Unhas.

“Intinya kunjungan ini untuk mempererat kerjasama antara Fapet Unhas dan Fapet Unpad,” ucapnya.

Kunjungan kerja tersebut dibahas antara lain kerja sama di bidang pengelolaan kurikulum, sistem akademik, kemahasiswaan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Setelah acara diskusi selesai dilanjutkan dengan penandatanganan kerjasama.

Rangkaian acara kunjungan diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Fakultas Peternakan Universitas Hasanudin ke Fakultas Pertenakan Universitas Padjadjaran yang diberikan langsung oleh Dekan Fapet Unhas Dr.Syahdar Baba.S.Pt.,M.Si. dan diterima oleh Dekan Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran  Dr.Ir.Rahmat Hidayat.S.Pt.M.Sc.IPM. Acara dilanjutkan dengan foto bersama.

Baca Juga:Dosen UPI Sumedang Mengabdi Untuk Negeri, Penguatan Karakter Religius Melalui Pelatihan Tahsin dan Tahfidz Al Quran dengan Metode TikrarIspektorat Lakukan Pemeriksaan Pembagian BLT BBM

Kunjungan diterima langsung oleh Dekan Fakultas Peternakan Dr.Ir.Rahmat Hidayat,S.Pt.M.S.c.,IPM bersama Wakil Dekan I Ir.Indrawati Yudha Asmara,S.Pt.,M.Sc.,Ph.D.,IPM serta jajaran lainya bertempat di Ruang Senat Gedung 1 Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran Sumedang, Senin.

0 Komentar