Dua Rumah Kebakaran, Dibantu Pemdes & Swadaya

Dua Rumah Terbakar Dibantu Pemdes dan Swadaya
Rumah terbakar di Desa Sindanggalih pembangunannya sudah mencapai 50 persen dari bantuan swadaya dan Pemdes Sindanggalih (ENGKOS KOSWARA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, CIMANGGUNG – Pemerintah Desa Sindanggalih, Kecamatan Cimanggung dan masyarakat membantu korban kebakaran yang terjadi pada Senin tanggal (31/10) pukul 23.20.

Rumah yang terbakar tersebut sebanyak 2 unit yang diperkirakan dari konsteliting listrik.

Bhabinkamtibmas Desa Sindanggalih, Kecamatan Cimanggung Aiptu Anharudin mengaku terus memantau kondisi rumah yang terbakar tersebut. Karena, satu rumah yang terbakar mendapatkan bantuan rutilalu beberapa waktu lalu. Bahkan rumah yang terbakar itu saat ini dalam proses pembangunan.

Baca Juga:Kapolres Sumedang Lepas Kontingen Balap SepedaEartag, Ketahui Data Lengkap Sapi

“Kondisi rumah yang terbakar itu perbaikannya sudah mencapai 50 persen. Bantuan yang diberikan kepada korban kebakaran itu dari pemerintah desa dan swadaya masyarakat,” terang Anhar, Selasa (8/11).

Ia menjelaskan, bantuan untuk korban kebakaran itu ditampung di posko korban kebakaran di sekitar kantor desa Sindanggalih yang dikelola oleh karang taruna desa setempat.

“Bantuan dikumpulkan oleh karang taruna di posko sekitar kantor desa Sindanggalih,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Sindanggalih Eddy Setiawan SH mengaku banyak mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu korban kebakaran hingga bisa kembali membangun rumahnya yang hangus terbakar.

“Bantuan tersebut datang dari masyarakat serta Pemerintah Desa Sindanggalih. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban korban kebakaran,” tuturnya

Dua rumah tersebut  yakni milik Nunung, 39, pekerjaan ibu rumah tangga  ukuran rumah 4×6 m permanen dan rumah milik Ica, 49 tahun ukuran 4×6 m.

Api diperkirakan dari korsleting listrik. Pertama kali dilihat oleh saksi berasal dari rumah Ica pemilik rumah panggung

lalu menjalar kerumah Nunung.

Baca Juga:Badai Ancam Nelayan JatigedeTol Cisumdawu Rampung Desember

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun kerugian material diperkirakan sebesar Rp 60 juta. (kos)

0 Komentar