Pasar Parakanmuncang Tanpa Sampah

Pasar Parakanmuncang Tanpa Sampah
Camat Cimanggung, Camat Cimanggung Dikdik Syeh Rizki diwawancara soal Tempat Pembuangan Sampah Pasar Parakanmuncang, kemarin
0 Komentar

sumedang, CIMANGGUNG – Anggota DPRD Kabupaten Sumedang Komisi I Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Dr. H. Dudi Supardi, S.T.M.M sangat merespon baik langkah nyata pemda Sumedang dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami DPRD akan terus melakukan kritik dan masukan agar Pemda dapat menjalankan programnya sesuai dengan yang telah dicanangkan,” ucapnya, Selasa (3/1).

Kepedulian di DPRD dilakukan melalui pengawasan dan penganggaran, pengawasan dijalankan ketika melihat ada yang kurang beres, maka segera melakukan masukan kepada Pemda.

Baca Juga:Tahun 2023 Targetkan 35 Ribu Pengusaha BaruReview Kelebihan AC Sharp Plasmacluster Dan Sharp AH-A5SEY

Menurutnya tindak lanjut dari masukan tersebut, pihaknya pun menganggarkannya melalui penganggaran di APBD.

“Kami menghimbau kepada masyarakat, agar sama- tertib dan sadar dalam membuang sampah. Ingat dimulai dari satu kantong sampah saja, maka yang lain akan mengikutinya.Buanglah sampah pada tempatnya agar lingkungan kita bersih dan sehat,”ajaknya.

Ketua ARTW Kecamatan Cimanggung H Dedi Supriatna sekaligus Tim Gugus tugas Kawasan Perkotaan Jatinangor (KPJ) menyampaikan melalui tindakan nyata dari semua pihak akhirnya permasalahan tumpukan sampah pasar Parakanmuncang mendapatkan solusi.

Di akui tidak di akui bahwa Cimanggung adalah salah satunya pintu gerbang Sumedang wilayah Barat, yang mana tidak sedikit masyarakat yang masuk ke Sumedang melalui Cimanggung.

Namun, kata Dedi di sayangkan ada permasalahan yang sangat krusial yaitu dengan adanya tumpukan sampah di bahu jalan tepatnya di depan Pasar Parakanmuncang yang berserakan sampai ke badan jalan sehingga mengakibatkan kemacetan bahkan membuat bau tidak sedap, dan permasalahan ini terjadi bertahun-tahun.

“Alhamdulillah atas dukungan dari Pak Bupati, Pak Sekda, Pak Kadis DLHK dan semua pihak, TPS Pasar Parakanmuncang yang lama yang berlokasi di bahu jalan tersebut sudah di tertibkan,” ucapnya.

Ia mengaku, itu semua dilakukan supaya aman dan nyaman bagi konsumen pasar dan pengguna jalan khususnya yang lewat melalaui jalan Parakanmuncang tersebut.

0 Komentar