3. Arung Jeram Pangcalikan
Ingin tempat lebih seru yang menguji nyali dan adrenalin? Di Sumedang pun ada, Kalian bisa melakukan rafting di Arung Jeram Pangcalikan dengan arus yang menantang. Arung Jeram di Desa Citepok ini menawarkan suasana petualangan yang sangat seru.
Jalur sungai yang diapit tebing, dengan beberapa bebatuan memberikan pesona eksotis yang membuat Kalian dan teman – teman ketagihan bermain disinii. Apalagi jika Kalian datang di musim kemarau, Sungai Cipeles akan surut airnya, tetapi justru akan memperlihatkan kejernihan air yang begitu menakjubkan hingga dijuluki sebagai “Green Canyon Sumedang”.
Alamat lengkapnya terletak di, Desa Citepok, Sumedang – Jawa Barat. Biaya arung jeram yang ditawarkan di tempat ini seharga Rp 225.000 dengan berbagai fasilitas yang sangat memadai.
Baca Juga:Wisata Kuliner di Sumedang: Menikmati Cita Rasa Makanan Khas DaerahSejarah dan Budaya Sumedang: Seni Kuda Renggong, Warisan Budaya Sumedang yang Kaya
4. Agrowisata Kampung Nangorak
Agrowisata Kampung Nangorak bisa Kalian jadikan sebagai destinasi wisata edukasi. Dengan konsep wisata pertanian dan teknologi, tempat ini tidak hanya menawarkan rekreasi alam, tetapi juga tempat yang seru untuk mengeksplorasi alam.
Berjarak kurang lebih 6 km dari pusat kota Sumedang, yaitu di Desa Margamekar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang – Jawa Barat.
Ada banyak hal yang dapat dilakukan di tempat wisata satu ini, mulai dari belajar bercocok tanam, beternak, hingga berkemah seru di tengah alam terbuka.
Selain itu, tempat wisata di Sumedang ini berada di kawasan dengan ketinggian 765 hingga 1.035 m dpl yang membuat suasana desa begitu sejuk dan damai.
Jika ingin menghabiskan waktu lebih lama di tempat ini, Kalian bisa menginap di rumah pohon dengan biaya sewa yang terjangkau. Tunggu apa lagi ayo segera kunjungi tempat wisata Agrowisata Kampung Nangorak di Sumedang.
5. Paralayang Batu Dua Gunung Lingga
Terakhir, tempat wisata bagi yang ingin merasakan terbang di atas awan sambil menikmati panorama alam keindahan kota Sumedang yang hijau? dengan ketinggian tanah , sekitar 930 meter Kalian bisa lebih leluasa memandang pemandangan alam yang indah dari atas.
Tempat wisata di Sumedang menawarkan kepada Kalian para penggemar paralayang suasana liburan yang cukup menantang dari segi adrenalin. Paralayang di Batu Dua Gunung Lingga terletak langsung di Cimarga, Cisitu, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.