sumedangekspres- CONGGEANG- Dalam rangka menyambut hari ulang tahun TNI ke-78, Kodim 0610 Sumedang menyelenggarakan bazar, operasi pasar murah serta gelar UMKM di Lapang Sepak Bola Legok Kaler Desa Legok Kaler Kecamatan Paseh, Senin (25/9).
Kasdim 0610 Sumedang Mayor Czi Yusuf Junaedi didampingi Danramil 1007 Conggeang Kapten Inf. Lilo Witjaksono menyebutkan, merupakan wujud kepedulian TNI kepada masyarakat.
“Karena, kami berasal dari masyarakat, kita bisa seperti ini juga karena masyarakat. Adalah kewajiban bagi kami untuk membantu masyarakat, sekitar,” ujarnya.
Baca Juga:Tim Kecamatan Monitoring BLT DDProyek Bendungan Pangkas Lahan Warga
Disebutkan, harga yang dibandrol dalam bazar, operasi pasar murah dan UMKM di bawah harga pasar.
“Disini tersedia beras medium 5 Kg seharga Rp51.000, gula pasir 1 Kg seharga Rp 14.000, Telur Ayam Ras 1 Kg seharga Rp 25.000, minyak goreng 1 liter seharga Rp 13.500, terigu 1 Kg, seharga Rp 11.500 dan Garam 250 gram seharga Rp 1.000,” ucapnya.
Kasdim berharap, dengan digelarnya operasi pasar murah, dapat meringankan beban warga di tengah gempuran harga kebutuhan pokok yang membumbung tinggi. Sebelum di Conggeang, operasi pasar murah juga sudah digelar di Alun-alun Sumedang serta Alun-alun Tanjungsari.
“Ke depan kita akan gelar operasi pasar murah di sejumlah tempat lain,” katanya. (nur)