sumedangekspres-Jadwal debat capres Indonesia, debat perdana sudah dilaksanakan dan saat ini menjadi perbincangan publik. Saat ini moment debat jadi kesempatan bagi masyarakat untuk dapat menilai para calon pemimpin Indonesia, yang layak dipilih sesuai dengan pilihanya masing-masing.
Namun perlu juga diperhatikan, bahwa beberapa hal tentu harus dipahami oleh masyarakat, minimal sebagai bekal atau barometer penilaian terhadap para calon presiden. Lantas apa saja beberapa hal yang dimaksud?
Berikut kabar-sumedang.com telah merangkum beberapa hal yang dapat dijadikan bekal dalam menyaksikan keberlangsungan debat nanti. bahwa beberapa isu yang penting diangkat tak lain mengenai isu lingkungan, isu ini melingkupi penanggulangan sampah dan masalah-masalah lingkungan lainya.
Baca Juga:Penggerak PKK Sumedang Jadi Agen Perubahan Penyelesaian Stunting!Operasi Lilin Sumedang 2023 Tetap Waspada Bencana Alam: Tahun Baru Sebentar Lagi!
Kemudian, isu terkait layanan kesehatan, pendidikan dan upaya para calon dalam merealisasikan visi misinya, jika nanti menjadi presiden dan wakil presiden terpilih.
Demikian, debat capres ini akan dilakukan sebanyak 5 kali, agar tidak terlewatkan moment penting ini, kita dapat mengetahui jadwal yang dibuat oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sesuai dengan yang sudah diumumkan.
Sedangkan untuk peserta, acara debat akan diikuti oleh capres-cawapres dari tiga pasangan calon, yaitu Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (nomor urut 1), Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka (nomor urut 2) dan Ganjar Pranowo – Mahfud MD (nomor urut 3).
jadwal debat capres-cawapres 2024 pertama dimulai pada 12 Desember 2023, dan akan berlangsung selama lima kali, terakhir dijadwalkan 4 Februari 2024.
Berikut rinciannya,
Debat pertama: 12 Desember 2023
Debat kedua: 22 Desember 2023
Debat ketiga: 7 Januari 2024
Debat keempat: 21 Januari 2024
Debat kelima: 4 Februari 2024
Itulah informasi mengenai Jadwal debat capres Indonesia. Semoga bermanfaat!