sumedangekspres – Pada Jumat, 22 Desember 2023 sekitar pukul 07.00 WIB, arus lalu lintas dari Jakarta menuju Cirebon meningkat menjelang libur panjang Natal.
Dari tujuh gerbang tol utama menuju Cirebon, semuanya dipenuhi kendaraan, dan antreannya mencapai sekitar 100 meter dari gerbang tol. Meskipun demikian, antrean ini tidak terus memanjang dan cepat terurai.
Menurut data dari jasa marga, sebanyak 476.160 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-7 hingga H-5 menjelang Hari Raya Natal 2023 (Senin-Rabu, 18-20 Desember 2023).
Baca Juga:Menghadapi Lonjakan Penumpang, PT KAI Siapkan Angkutan Khusus untuk Libur Natal dan Tahun BaruHati-Hati Berbicara: Nasihat Ketua Umum MUI K.H. Anwar Iskandar dalam Nuansa Politik
Angka tersebut mencakup empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikupa (menuju arah Merak), GT Ciawi (menuju arah Puncak), GT Cikampek Utama (menuju arah Trans Jawa), dan GT Kalihurip Utama (menuju arah Bandung).
Distribusi arus lalu lintas meninggalkan Jabotabek menunjukkan mayoritas kendaraan, sebanyak 200.140 unit (42,03%), menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).
Sementara 162.652 kendaraan (34,16%) menuju arah Barat (Merak), dan 113.368 kendaraan (23,81%) menuju arah Selatan (Puncak).
Lebih detail, lalu lintas ke arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama mengalami peningkatan signifikan, mencapai 30,66% dari lalu lintas normal, dengan jumlah 101.941 kendaraan.
Sementara arah Bandung melalui GT Kalihurip Utama di Jalan Tol Cipularang mengalami peningkatan sebesar 19,41%, dengan jumlah 98.199 kendaraan.
Di sisi lain, arus lalu lintas ke arah Merak melalui GT Cikupa di Jalan Tol Tangerang-Merak mencapai 162.652 kendaraan, meningkat 15,91% dari kondisi normal.
Sedangkan kendaraan menuju arah Puncak melalui GT Ciawi di Jalan Tol Jagorawi mencapai 113.368 unit, mengalami peningkatan sebesar 18,31% dari lalu lintas normal.
Baca Juga:Presiden Jokowi Ajak Masyarakat Mengenang Kebaikan dan Kasih Sayang Ibu di Hari Ibu 22 November 2023Kapolda Metro Jaya: Firli Bahuri Bisa Dijemput Paksa Jika Tak Hadiri Pemeriksaan Kasus Pemerasan!
Oleh karena itu, peningkatan yang signifikan ini menunjukkan aktifnya pergerakan masyarakat merayakan libur Natal 2023, khususnya menuju destinasi populer seperti Cirebon, Transjawa, Bandung, Merak, dan Puncak.
Kepolisian, layanan publik, dan pihak terkait lainnya diharapkan terus memantau dan mengatur lalu lintas untuk memastikan kelancaran lalu lintas selama libur panjang ini.***
Demikian merupakan artikel mengenai Memasuki Libur Panjang Akhir Pekan Natal 2023, Arus Lalu Lintas dari Jakarta Menuju Cirebon Meningkat.