sumedangekspres – Kamunya Udah Pergi Tapi Wanginya Masih Ada, Ini 7 Parfum yang Meninggalkan Jejak dan Tahan Lama, Rekomendasi Parfum Dengan Sillage Monster.
Parfum bukan hanya tentang wangi yang tercium saat kamu hadir, tetapi juga bagaimana sebuah parfum bisa meninggalkan jejak yang tak terlupakan bahkan setelah kamu pergi.
Jika kamu mencari parfum dengan ketahanan yang luar biasa dan memiliki sillage monster, di bawah ini adalah tujuh rekomendasi Parfum yang Meninggalkan Jejak dan Tahan Lama.
Baca Juga:Jadi Keliatan Kaya! Ini 5 Parfum yang Wangi ‘Old Money’, Sekali Semprot Bikin Kamu Jadi Bau Orang Kaya, Solusi Cepat Terlihat SultanGanteng Modal Kecil! 3 Parfum Cowok yang Wanginya Awet, Lagi Viral dan Bisa Beli di Tempat Isi Ulang, Tandai Namanya!
7 Parfum yang Meninggalkan Jejak dan Tahan Lama
1. Dunhill Indian Sandalwood
Dunhill Indian Sandalwood memberikan wangi creamy yang relaks dengan sentuhan vanilla dan hazelnut.
Aroma Creamy Milky Wood-nya memberikan kesan yang hangat dan memikat.
Parfum ini memiliki ketahanan sekitar 6-7 jam, cocok digunakan oleh mereka yang berusia 23 tahun ke atas.
Dengan kemampuannya memberikan aroma yang tetap ada setelah kamu pergi, Dunhill Indian Sandalwood ideal untuk digunakan baik siang maupun malam, baik untuk acara casual maupun formal.
Harga sekitar 900 ribu hingga 1 juta rupiah untuk isi 100ml menunjukkan nilai yang sangat baik untuk kualitas Parfum yang Meninggalkan Jejak dan Tahan Lama ini.
2. Paco Rabanne Invictus Victory
Paco Rabanne Invictus Victory memberikan wangi yang lebih intens, tebal, dan mencengkeram dengan aroma Chocolate Oriental yang khas.
Dengan ketahanan sekitar 7 jam, parfum ini cocok digunakan oleh mereka yang berusia 17 tahun ke atas, terutama untuk kegiatan malam.
Invictus Victory tidak hanya menyajikan aroma yang intens, tetapi juga dapat digunakan baik untuk acara casual maupun formal.
Baca Juga:Cowok Wajib Tahu! Ini 3 Parfum Cowok yang Bikin Cewek ‘Kelepek Klepek’, Modal 50 Ribu Bisa Jadi Badboy Kelas KakapSumedang jadi Pusat Pembinaan Pertanian dan Petani
Harga sekitar 900 ribu hingga 1 juta rupiah untuk isi 100ml menunjukkan bahwa parfum ini memberikan nilai yang baik untuk uang yang kamu keluarkan.
3. Rasasi La Yaqawam Pour Homme
Rasasi La Yaqawam Pour Homme memberikan wangi yang sangat creamy, bahkan 3-5 menit setelah kamu pergi.
Aroma Creamy Fruity Leather memberikan kesan yang mewah dan tahan lama hingga 8 jam. Parfum ini cocok untuk digunakan pada malam hari, baik untuk acara casual maupun formal.