Peringatan Hari Pahlawan ke-76 Tingkat Kabupaten Sumedang, Bupati Ziarah ke Komplek Makam Gunung Puyuh dan Wabup ke Taman Makam Pahlawan Cimayor

Peringatan Hari Pahlawan ke-76 Tingkat Kabupaten Sumedang, Bupati Ziarah ke Komplek Makam Gunung Puyuh dan Wabup ke Taman Makam Pahlawan Cimayor
(Foto: Asep Nurdin/SUMEKS)
0 Komentar

SUMEDANGEKSPRES.COM, Kota – Setelah memimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-76 Tingkat Kabupaten Sumedang di Kawasan IPP, Bupati H Dony Ahmad Munir bersama Forkopimda Kabupaten Sumedang melaksanakan ziarah ke Komplek Makam Gunung Puyuh, Rabu (10/11).

Sesaat setelah pelaksanaan ziarah, Bupati Dony mengatakan, sebagaimana tema Hari Pahlawan Tahun 2021 yakni “Pahlawanku Insfirasiku” hendaknya dijadikan inspirasi oleh seluruh warga negara Indonesia untuk meneruskan cita-cita dan perjuangan para pahlawan.

“Makna hakiki dari kemerdekaan saat ini adalah merdeka dari kemiskinan dan merdeka dari kebodohan,” tuturnya.

Baca Juga:SMK Informatika Minta PTM Secara PenuhChikungunya Serang Warga Curug

Menurut Bupati, generasi penerus pahlawan harus menjadi bagian solusi untuk bersama-sama mengatasi kemiskinan dan kebodohan di Indonesia.

“Generasi penerus harus menjadi bagian dari solusi di negara kita untuk mengatasi kemiskinan dan kebodohan sehingga negara kita akan maju,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga bertemu dengan rombongan ziarah Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) RI, I Gusti Ayu Bintang Darmawati.

Sementara Wabup Erwan Setiawan melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Cimayor.

Wabup berpesan agar para generasi penerus bangsa meneladani apa yang telah dilakukan para pahlawan terdahulu.

“Nilai-nilai kepahlawanan yang dicontohkan para pahlawan harus bisa kita ikuti di masa kemerdekaan ini,” tuturnya.

Oleh karena itu, Wabup berharap agar semua komponen bangsa bisa mengedepankan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi maupun golongan.

Baca Juga:Samsat Sosialisasikan Program Triple Untung dan Signal di Kecamatan CibugelPeringati Hari Pahlawan, Bobotoh Bersihkan Monumen Cadas Pangeran

“Jangan sampai perjuangan mereka sia-sia. Seperti Bung Karno sampaikan bahwa perjuangan melawan penjajah itu lebih mudah. Sedangkan setelah merdeka sangat berat karena melawan bangsa sendiri,” katanya.

Dalam ziarah tersebut, Wabup didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Herman Suryatman, Danyon Raider 301 PKS Mayor Inf. Wahyu Alfian Arisandi, unsur Pengadilan Agama, dan LVRI Kabupaten Sumedang melaksanakan tabur bunga serta mendoakan arwah para pahlawan. (adv/gema pemkab)

0 Komentar