sumedangekspres, CICALENGKA – Masjid kebanggaan para alumni SMAN 1 Cicalengka resmi dibuka pada 1 Muharam 1444 hijriah oleh Marsekal TNI (Purn) Yuyu Sutisna SE MM yang merupakan alumni angkatan 1981.
Masjid yang dibangun sekitar dengan nilai Rp 2,8 miliar tersebut terkumpul sebagian besar dari para alumni berbagai angkatan. Serta sebagian donatur dari non alumni termasuk pihak sekolah.
Kepala SMAN 1 Cicalengka Drs Caswanda M.Ag menegaskan pihaknya mendukung program-program dari alumni yang salah satunya program yang telah terlaksana ini yakni revitalisasi masjid.
Baca Juga:Satpol PP Giat Amankan Kegiatan Peringatan Tahun Baru IslamPramuka Penegak dan Pandega Ikuti Latgab
Sedangkan masjid yang dibangun ini telah menjadi kebanggaan semua. Bahkan, bisa dikatakan kebanggaan Jawa Barat karena berdiri megah dilingkungan sekolah.
“Kami banyak mengucapkan terimakasih apa yang telah dilakukan para alumni sehingga bisa terwujud pembangunan masjid semegah ini,” ucapnya.
Ia mengatakan pembangunan masjid ini sebagai bentuk perhatian para alumni dalam menanamkan karakter religius bagi para siswa yang saat ini sedang melaksanakan pendidikan disekolah ini.
Menurutnya, gagasan atau ide awal pembangunan Masjid Al-Jihad disampaikan oleh alumni kepada dirinya untuk renovasi. Bahkan, anggaran yang disampaikan para alumni kepada pihak sekolah sebesar Rp 2,9 miliar.
“Awalnya saya kaget dengan biaya sebesar itu dan merasa mustahil dengan anggaran yang harus dialokasikan karena melihat kondisi keuangan sekolah tidak memungkinkan untuk biaya sebesar dan sebanyak itu,” ucapnya.
Padahal, kata Caswanda, sekolah sudah tidak boleh lagi melakukan pungutan keuangan kepada siswa dalam bentuk apapun. Namun, di tengah kemustahilan justru datang dari para alumni biaya untuk merenovasi masjid.
“Sekarang sudah terbukti berdiri dengan megah Masjid AL-Jihad SMAN 1 Cicalengka yang menjadi kebanggaan semua atas gagasan para alumn,” paparnya.
Baca Juga:Kodim 0610/Sumedang Gelar SertijabRatusan Karyawan PT Kahatex Ikuti Vaksin Booster
Caswanda pun mendo’akan kepada para donatur serta penggagas pembangunan masjid agar diberikan kelancaran dan kemudahan dalam mencari rejekinya serta dimudahkan segala urusannya. Tidak kalah penting diberikan kesolehan sosial dan spiritual.
“Masjid AL-Jihad SMAN 1 Cicalengka ini tidak hanya digunakan oleh jemaah dari lingkungan sekolah saja, tetapi masyarakat luar juga bisa menggunakan mesjid yang ada didalam area sekolah ini,” tuturnya.