Babinsa Ingatkan Warga Aktifitas Dihutan Beritahukan Keluarga

Babinsa Ingatkan Warga Aktifitas Dihutan Beritahukan Keluarga 
Babinsa Desa Tegalmanggung, Kecamatan Cimanggung Sertu Asep Suherman saat penanaman pohon di sekitar desa bekerjasama dengan perusahaan minuman ringan di Kecamatan Cimanggung (ENGKOS KOSWARA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, CIMANGGUNG – Babinsa Desa Tegalmanggung, Kecamatan Cimanggung Sertu Asep Suherman, mengatakan, selama dirinya bertugas di wilayah desa tersebut belum pernah ada kejadian ada macan turun kampung.

“Kami ingatkan warga saat aktivitas sekecil apapun di hutan, utamakan keamanan dan usahakan saat pergi ke hutan tidak sendiri,” katanya kepada Sumeks, Senin (12/9).

Ia mengatakan kejadian warga diterkam macan menjadi peringatan buat masyarakat lainnya agar selalu meningkatkan kewaspadaan.

Baca Juga:Kenaikan BBM, Apindo Sumedang Dukung PemerintahSarana Penunjang Pertanian Masih Minim

Menurutnya, kewaspadaan juga tidak hanya terhadap hewan buas, tetapi bencana kebakaran serta bencana longsor.

“Makanya, tetap harus waspada saat kita pergi ke hutan untuk berkebun, dan beritahukan kepada keluarga jika akan bepergian baik ke hutan atau ke tempat lainnya. Ini dilakukan agar warga terdekat atau tetangga mengetahui kemana kita pergi,” jelasnya.

Pihaknya, mengimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayahnya.

“Waspada terhadap ancaman hewan buas, juga terhadap bencana kebakaran lahan dan pergerakan tanah saat musim penghujan,” tuturnya. (kos)

0 Komentar