Prodi PGSD Penjas UPI Sumedang Optimis Raih Akreditasi Unggul

Prodi PGSD Penjas UPI Sumedang Optimis Raih Akreditasi Unggul
Ketua Prodi PGSD Penjas UPI Kampus Sumedang Prof Dr H Ayi Suherman MPd saat ditemui Sumeks, Kamis (20/10) (ACHMAD SOFA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, KOTA – Program Studi (Prodi) PGSD Pendidikan Jasmani (Penjas) UPI Kampus Sumedang diakreditasi secara Assesmen Lapangan Daring oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan (Lamdik).

Pelaksanaan akreditasi yang dilakukan sejak Kamis (20/19) hingga Jumat (21/10) itu,

dilakukan sebuah Lembaga Akreditasi yang baru. Hal ini baru pertama kali dilakukan, di mana sebelum- sebelumnya dilaksanakan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BANPT).

Ketua Prodi PGSD UPI Kampus Sumedang Prof Dr H Ayi Suherman MPd mengatakan, pelaksanaan assesmen secara keseluruhan berjalan lancar.

Baca Juga:Prodi PGSD Penjas UPI Kampus Sumedang Gelar Akreditasi ALDMaksimalkan Biosekuriti Tangani PMK, Jabar Perketat Lalu Lintas Hewan 

“Alhamdulillah Prodi PGSD Penjas telah diakreditasi. Mudah-mudahan juga bisa baik, hasilnya Unggul. Materi-materi kami sudah dilaksanakan oleh dua orang Assesor Tim Akreditasi dari Lamdik yaitu Prof DR Dr BM Wara Kushartanti MS dan Dr Eva Yulianti SE MSc,” katanya kepada Sumeks, Kamis (20/10).

Bahkan, menurutnya, semua pertanyaan dari kedua Assesor telah berhasil dijawab dengan baik dan benar. “Pertanyaan-pertanyaan, butir-butir pertanyaan yang ada di Lamdik, yaitu di Assesment Lapangan Daring (ALD ) beda dengan yang Luring. Kalau yang daring itu dilakukan secara Zoom meeting, karena asesor dengan kita ini berbeda tempat, mereka di Jogja dan di Jakarta. Sedangkan kita di Sumedang,” terangnya.

Keberhasilan yang telah dijawab mulai dari butir pertama sampai butir terakhir diharapkan mendapat nilai yang baik.

“Kami yakin karena kami telah terangkan dan informasikan bahwa produk PGSD ini ada beberapa keunggulan kalau dibandingkan dengan akreditasi yang sebelumnya yaitu tahun 2017,” paparnya.

Dijelaskan, keunggulan-keunggulan Penjas dari segi SDM dari Tenaga Dosen, Dosen Tetap Bidang Studi, atau Dosen Tetap Program Studi, pihaknya memiliki empat orang Guru Besar yang sudah berpangkat Guru Besar.

“Kemudian ada enam orang sudah Doktor dan yang lainnya masih Magister. Kami optimis di bidang SDM akan baik hasilnya,” kata dia.

Selain itu, yang diunggulkan pihaknya adalah mempublikasikan beberapa artikel, jurnal, yang terindeks sekofus oleh dosen-dosen yang jumlahnya cukup lumayan.

Baca Juga:Tingkatkan Daya Saing Usaha, Pemprov Jabar Fasilitasi Pengusaha Kecil MenduniaIkan Predator Bayang-Bayangi Nelayan

“Tiga tahun ini sampai 50 akreditasi yang bisa didisitasi oleh para mahasiswa. Kami yang jumlahnya tadi sudah dikatakan sebanyak 420 mahasiswa telah mengsitasi artikel-artikel dari dosen,” terangnya.

0 Komentar