Selain mampu menampung hingga puluhan tenda sekaligus, ada juga area untuk api unggun dan outbound. Di beberapa spot khusus, mobil dan sepeda motor bisa masuk hingga ke area camping. Pengelola bahkan menyediakan paket camping khusus untuk gathering komunitas motor atau mobil.
Akses menuju Campgrounds Kiara Payung sudah teraspal bagus. Walaupun jalannya menanjak dan turunan curam, tapi kamu tidak akan kesulitan mencapai lokasinya. Kamu bisa menggunakan mobil atau sepeda motor. Ada juga pilihan transportasi umum seperti angkot dan bus kota. Nantinya kamu bisa turun di dekat gerbang Kampus ITB II. Dari sana, kamu tinggal melanjutkan perjalanan dengan ojek sekitar 10-15 menit saja.
3. Nangorak Camp
Tempat Camping Di Sumedang Nangorak Camp
Lokasi Margamekar, Kec. Sumedang Sel., Kabupaten Sumedang, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam buka Setiap hari, 24 jam
Harga tiket masuk Rp15.000,00/orang
Rute menuju lokasi camping dari Sumedang 32 menit (10,7 km) via Gunung Puyuh Nangorak Objek wisata menarik di sekitar lokasi camping View perbukitan dan area persawahan, city light view. Untuk kamu yang ingin camping di ketinggian dengan view pegunungan, maka Nangorak Camp adalah salah satu pilihan terbaik. Nangorak Camp berada di Desa Margamekar, sekitar 10 kilometer di arah selatan Kabupaten Sumedang. Lokasinya tidak jauh dari pusat kota dan bisa dicapai dengan mudah menggunakan mobil atau sepeda motor.
Baca Juga:Tempat Camping Terbaru Subang, Asstro Highland instagramble banget!View Menarik Bikin Asik di Sumedang!
Momen sunrise dan sunset di Nangorak Camp juga sangat indah. Kamu bisa menikmati keduanya sembari bersantai di dekat tenda. Untuk kenyamanan pengunjung, pengelola menyediakan beberapa fasilitas pendukung. Fasilitas di Nangorak Camp antara lain, toilet, spot foto, area parkir, warung jajanan, dan listrik.
Biaya camping di Nangorak Camp cukup bersahabat, yaitu Rp15.000,00 per orang. Untuk kamu yang tidak ingin repot membawa perlengkapan camping, ada tempat persewaan yang bisa dimanfaatkan. Tersedia berbagai pilihan tenda, matras, sleeping bag, lampu tenda, kayu bakar, hingga kompor.Harganya mulai dari Rp10.000,00 – Rp100.000,00 per item.
4. Cisoka Eco Green Park
Tempat Camping Di Sumedang Cisoka Eco Green Park