Manfaat Makan Coklat Bisa Bikin Bahagia Dan Menurunkan Stress

Manfaat Makan Coklat Bisa Bikin Bahagia Dan Menurunkan Stress
(Istimewa/Pinterest ilustrasi coklat)
0 Komentar

sumedangekspres – Beberapa orang menggunakan coklat untuk memperbaiki mood dan mengembalikan semangat. Manfaat coklat bisa kamu rasakan ini jawabannya.

Salah satu penelitian menyebutkan Cokelat mengandung alkaloid, seperti theobromin dan feniletilamin yang secara psikologis memberikan efek pada tubuh. Cokelat juga mengandung asam amino triptofan yang berkaitan dengan kadar serotonin pada otak. Triptofan merupakan prekursor neurotransmiter serotonin yang mempengaruhi mood dan suasana hati.

Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa minum dalam bentuk minuman kakao atau cokelat hitam atau pahit dalam jumlah kecil dapat meningkatkan sirkulasi. Hasil penelitian terhadap orang muda dan sehat menggunakan pencitraan resonansi magnetik fungsional menemukan bahwa penyerapan tubuh terhadap makanan kakao dan cokelat yang kaya flavanol berkaitan erat dengan peningkatan aliran darah ke jaringan saraf otak, yang berarti bahwa flavanol kakao dapat bekerja.

Baca Juga:Dear Cowok, Ini Cara Kembalikan Mood Cewek yang Lagi BadmoodInspirasi Earth Tone Outfit untuk Kaum Cewek maupun Cowok, Yuk Intip!

Peran penting dalam terapi dalam mengurangi gangguan aktivitas otak yang disebabkan oleh aliran darah jaringan saraf serebral kecil. Ini manfaat mengkonsumsi coklat menurut alodokter:

Meningkatkan suasana hati
Khasiat coklat ini sudah tidak diragukan lagi. Cokelat dikenal bisa mengangkat semangat.

Menjaga fungsi dan kesehatan otak
Konsumsi cokelat juga diketahui baik untuk menjaga kesehatan dan fungsi otak. Manfaat ini berasal dari kandungan flavonoid pada coklat yang dapat meningkatkan konsentrasi dan daya ingat.

Mencegah pertumbuhan sel kanker
Kandungan antioksidan pada coklat dipercaya dapat mencegah kerusakan sel yang merupakan salah satu penyebab kanker.

Kendalikan nafsu makan Anda
Menurut penelitian, makan coklat sebelum atau sesudah makan bisa memberikan efek yang sempurna

Menjaga kesehatan jantung
Kandungan flavonoid pada cokelat dapat memperlancar peredaran darah dan mengurangi risiko penyumbatan pembuluh darah

Menurunkan kadar kolesterol
Cokelat dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.

0 Komentar