sumedangekspres– Fasilitas terbaik penginapan di Sumedang, memilih tempat penginapan yang nayaman adalah hal yang paling diinginkan. Berikut fasilitas terbaik untuk satycation di Sumedang:
Amory Boutique
Para wisatawan sering kali memilih hotel berdasarkan desain interior yang menarik, maka Amory Boutique ini jadi salah satu pilihan tepat untuk anda. Hal itu tampak dari desain kayu yang memberi kesan elegan dan futuristic karena dipadukan dengan lampu temaram. Tak hanya itu, sofa dan kursi di ruang tunggu pun menambah kesan elegan yang semakin kuat.
Kamar bagi para pengunjung telah dilengkapi kunci otomatis dan sistem penerangan yang otomatis pula. Selain itu, telah tersedia akses wifi, AC, TV, queen be, air minum, dan desk. Anda juga bisa memilih harga kamar beserta layanan sarapan yang mampu menggugah selera, sehingga tidak lagi mencari menu sarapan sebelum beraktivitas.
Baca Juga:Saung Munggaran Subang, View Alam yang Menggoda!Arung Jeram Pangcalikan Sumedang, Menantang Adrenali!
Harga: Mulai Rp 375.000
Alamat: Jl. Mayor Abdurahman No.101, Kotakaler, Kec. Sumedang Utara, Kab. Sumedang, Jawa Barat.
Pinewood Apartment Bagi yang membutuhkan penginapan lengkap di Jatinangor, Anda bisa melirik Pinewood Apartment By Muslim. Fasilitas yang menarik, yaitu tersedia dapur yang telah dilengkapi alat masak dan kulkas lengkap.
Selain itu, tersedia pula sofa empuk yang bisa dipakai untuk bersantai sembari menikmati suasana Sumedang di sore hari dengan ditemani secangkir teh atau kopi.
Harga: Mulai Rp 220.000
Alamat: Jl. Raya Jatinangor No.150, Cikeruh, Kec. Jatinangor, Kab. Sumedang, Jawa Barat.
Hotel Asri Sumedang
Menariknya, hotel satu ini berada di dekat Plaza Asia Sumedang sehingga dapat dikatakan sangat strategis. Anda bisa mengakses berbagai destinasi lainnya dengan sangat mudah, sehingga tak perlu menempuh waktu yang lama. Selain strategis, hotel satu ini juga sangat asri karena paduan warna natural dengan desain interior serta eksterior yang kasual.
Fasilitas kolam renang juga bisa Anda nikmati bersama teman atau keluarga saat berlibur ke tempat ini. Dengan begitu, setiap pengunjung dapat melepas penat sembari menikmati udara sejuk di sekelilingnya. Tak hanya itu, setiap kamar juga mendapat layanan sarapan di pagi hari untuk mengawali hari agar Anda tidak sakit saat berlibur ke kabupaten Sumedang.