Pasalnya walaupun punya banyak spot foto Instagramable, Ah Poong adalah tempat wisata kuliner. Total ada lebih dari 80 tenant yang menjajakan menu masakan khas berbagai daerah.
Pasti syahdu sekali bisa makan dan minum bersama orang tersayang disuguhi pemandangan sungai dan pegunungan. Jika Anda membawa anak-anak, ada juga sejumlah wahana bermain di area Pasar Ah Poong.
Kampung Budaya Sindang Barang
Agak susah memang mencari wisata Bogor yang buka saat corona. Untungnya, Kampung Budaya Sindang Barang sudah mulai bisa dikunjungi wisatawan.
Baca Juga:Toleransi Agama Keluarga Nadiem MakarimKeunikan AI Character Bisa Asyik Berbincang Layaknya Pacar Virtual, Viral di Media Sosial!
Menurut sejarah, tempat ini adalah bekas kasepuhan Sunda. Tidak heran nuansa Jawa Baratnya sangat kental di sini. Sangat cocok sebagai media pengenalan budaya Sunda bagi anak-anak.
Kampung Sindang Barang juga masih ditinggali masyarakat aslinya, lho. Jadi Anda juga berkesempatan tinggal di sana menjadi warga setempat untuk beberapa saat.
Taman Sakura Kebun Raya Cibodas
Destinasi Instagramble Bogor, tidak usah jauh-jauh ke luar negeri kalau cuma mau foto di bawah pohon sakura. Datang saja ke salah satu lokasi wisata Bogor rasa Jepang di Kebun raya Cibodas.
Lebih tepatnya di area yang ditanami lebih dari 430 pohon sakura. Pohon-pohon ini kabarnya sudah ada di sana sejak tahun 1938 silam. Bahkan sakura Cibodas itu bisa mekar dua kali dalam setahun, padahal di Jepang cuma setahun sekali.
Selain itu Kebun Raya Cibodas juga memiliki sejumlah area unik lainnya seperti Taman Lumut misalnya. Sayangnya, tempat ini buka sampai pukul 5 sore saja.
Leuwi Lieuk
Ini adalah salah satu curug yang belum terlalu banyak dikunjungi wisatawan. Letaknya berada berdekatan dengan Leuwi Cipet dan Leuwi Hejo.
Destinasi Instagramble Bogor, Leuwi Lieuk mendadak lebih populer beberapa lokasi di sekitarnya karena pemandangannya disebut mirip seperti Green Canyon.
Baca Juga:Penampilan Istri Jusuf Hamka Buat Publik Berdecak Kagum, Mengapa?Konsep Elegan Namun Natural Arsitektur Modern Tropis Yang Nyaman Sekaligus Enak Dilihat
Sebagai gambaran, Leuwi Lieuk ini berada di tengah-tengah tebing yang tingginya sekitar empat meter. Airnya jernih dan suasananya pun masih sangat asri.
Kidzoona Cibinong City Mall
Kidzoona tersebar di seluruh Indonesia, salah satunya di Cibinong City Mall. Ini adalah surga bermainnya anak-anak. Jadi bagi para orang tua, siap-siap capek seharian mengawasi si kecil ke sana kemari.