Jalan Rusak Hambat Ekonomi Warga: Pengendara Melintasi Jalan Rusak Untuk Sampai ke Pasar Menjual Hasil Pertanian

Jalan Rusak Hambat Ekonomi Warga: Pengendara Melintasi Jalan Rusak Untuk Sampai ke Pasar Menjual Hasil Pertanian
Jalan Rusak Hambat Ekonomi Warga: Pengendara Melintasi Jalan Rusak Untuk Sampai ke Pasar Menjual Hasil Pertanian (Istimewa)
0 Komentar

sumedangekspres – Jalan strategis Kabupaten Sumedang yang ada di Desa Sukamanah, Kecamatan Jatinunggal perlu perhatian Pemkab Sumedang. Ruas jalan Banjarsari-Sukamanah yang merupakan akses jalan paling singkat menuju pusat perkotaan Kecamatan Jatinunggal.

Sayangnya kondisi jalan tersebut masih butuh perbaikan. Salah satu pedagang keliling asal Kecamatan Wado, Sutisna menyebutkan, dirinya hampir setiap hari melalui akses jalan tersebut untuk menuju daerah Desa Sukamanah dan Cimanintin.

Sebab akses jalan tersebut merupakan akses jalan paling singkat dan efektif untuk mempersingkat waktu.

Baca Juga:Jelang Idul Adha Harga Sayuran NormalSDN Parakanmuncang 2 Mewisuda Ratusan Siswa

“Kalau pagi-pagi saya punya target jualan ke wilayah Sukamanah dan Cimanintin, untuk mengejar waktu saya biasa lewat sini. Karena ini jalan paling singkat, perbandingan dengan lewat Kirisik bisa dua kali lipat, tapi sayangnya akses jalan di daerah ini sangat buruk,” kata dia.

Dalam hal ini, pihaknya menilai, apalagi kalau akses jalan tersebut mulus. Maka jarak waktu dari Banjarsari ke Sukamanah bisa ditempuh dalam jangka waktu beberapa menit saja.

“Saya harap, jalan ini bisa mulus agar usaha jualan saya juga lancar,” kata dia.

Terpisah, Kepala Desa Sukamanah, Tosin menyebutkan, terkait akses jalan tersebut pihak desa sudah berupaya memperbaikinya. Namun melihat kemampuan anggaran desa pihaknya hanya bisa memperbaiki sebagian ruas jalan yang rusak parah.

“Tahun sebelumnya kita sempat perbaiki, tapi kemampuan anggaran tidak memadai untuk memperbaiki sepenuhnya,”katanya.

Dikatakan, pihaknya sudah mengajukan bantuan anggaran ke kabupaten untuk memperbaiki akses jalan, yang menunjang berbagai macam kegiatan masyarakat, diharapkan ajuan tersebut bisa terealisasi secepatnya.

“Saya berharap ini teranggarankan secepatnya, agar aktivitas masyarakat jadi nyaman,” kata dia.

Baca Juga:Wabup: Jangan Membeda-bedakan MasyarakatTakut Penyakit PMK, Jelang Idul Adha Pasar Hewan Tanjungsari Sepi

Selama ini, Tosin menyebutkan, di era masa jabatannya, ruas akses jalan tersebut belum pernah dilakukan perehaban dengan menggunakan anggaran kabupaten. Untuk renovasi darurat karena kondisi jalan sudah tidak layak pakai, pihak desa hanya bisa menganggarkan dari anggaran yang bersumber dari sapras (banprov) dan Dana Desa (DD).

0 Komentar