Sebelum Sharing ke 38 KONI Provinsi dan 72 Cabor, Dr Aqua Dwipayana “Pemanasan” di Rakernas Gokasi

Dari kiri ke kanan: Wakil Koordinator Komunikasi Publik Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi Savero Karamiveta Dwipayana, Dirut Duta Anggada Realty Ventje Suardana, Account Manager Wholesale PT Pos Indonesia (Persero) Joko Sudarmawan, Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana, dan Dewan Guru Gokasi Iskandar Novianto.
Dari kiri ke kanan: Wakil Koordinator Komunikasi Publik Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi Savero Karamiveta Dwipayana, Dirut Duta Anggada Realty Ventje Suardana, Account Manager Wholesale PT Pos Indonesia (Persero) Joko Sudarmawan, Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana, dan Dewan Guru Gokasi Iskandar Novianto.
0 Komentar

“Terima kasih banyak Pak Marciano untuk semua amanahnya. Insya Allah saya optimal melakukannya,” pungkas Dr Aqua Dwipayana soal Sebelum Sharing ke 38 KONI Provinsi dan 72 Cabor, Dr Aqua Dwipayana “Pemanasan” di Rakernas Gokasi

Tidak Kuasa Tolak Undangan
Jika waktu dan jadwal agenda kegiatan memungkinkan, Dr Aqua Dwipayana adalah sosok yang tidak kuasa menolak undangan dan amanah untuk menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi di mana saja.

Hal sama terjadi menjelang akhir pekan ini. Pada Sabtu 26 Agustus 2023, doktor Komunikasi lulusan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran itu sejatinya akan melawat ke Benua Kangguru Australia untuk sebuah urusan. Akan tetapi, pria dengan jejaring pertemanan sangat luas tersebut masih menyempatkan hadir pada Rakernas Gokasi.

Baca Juga:BLK Terus Bekerja Mengurangi Angka Pengangguran, Bupati: Laksanakan Dengan Sungguh-sungguhKarnaval dan Lomba antar SKPD Tingkatkan Kekompakan dan Kebersamaan, Bupati Dony: Menumbuhkan Rasa Patriotisme Dalam Membela Bangsa dan Negara

Dr Aqua Dwipayana menjelaskan komunikasi organisasi yang efektif adalah kunci untuk meningkatkan prestasi di bidang olahraga. Pria yang telah memotivasi lebih dari sejuta orang baik di 38 provinsi di Indonesia maupun puluhan negara tersebut memaparkan beberapa strategi komunikasi yang dapat membantu meningkatkan prestasi olahraga dalam suatu organisasi:

“Pastikan seluruh anggota organisasi memahami visi, misi, dan tujuan jangka pendek serta jangka panjang. Ini akan membantu semua orang berfokus pada arah yang sama dan memahami kontribusi mereka terhadap prestasi keseluruhan,” ucap penulis buku super best seller Trilogi The Power of Silaturahim tersebut.

Kemudian, lanjut Dr Aqua Dwipayana, komunikasikan rencana dan strategi secara terperinci kepada seluruh tim. Ini meliputi strategi pertandingan, program latihan, dan langkah-langkah pengembangan individu. Semua anggota tim perlu memiliki pemahaman yang jelas tentang bagaimana mencapai target prestasi.

“Lakukan pemantauan yang berkelanjutan terhadap kemajuan individu dan tim. Sediakan umpan balik konstruktif secara rutin, baik itu terkait teknik olahraga, kebugaran fisik, maupun aspek mental,” ucap Staf Ahli Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat ini.

Lebih jauh Dr Aqua Dwipayana menegaskan bahwa mengkomunikasikan dengan jelas peran dan tanggung jawab masing-masing anggota tim adalah hal penting. Semua orang harus tahu apa yang diharapkan dari mereka dan bagaimana mereka dapat berkontribusi secara maksimal.

0 Komentar