Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana Sambangi Akademi Angkatan Laut Sampaikan Sharing Komunikasi Kepada Ratusan Taruna AAL

Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana Sambangi Akademi Angkatan Laut Sampaikan Sharing Komunikasi Kepada Ratusan Taruna AAL
0 Komentar

 

Selanjutnya pada 13 Desember 1956, IAL mengalami perubahan nama menjadi Akademi Angkatan Laut (AAL). Pada tahun 1961, sistem dan lama waktu tempuh pendidikan mengalami perubahan, dari yang sebelumnya selama tiga tahun menjadi empat tahun dengan prosentasi pembelajaran menjadi 73% pelajaran praktik serta teori kemiliteran atau keangkatan lautan (profesi), dan 27% pengetahuan akademik (iptek). Sedangkan sistem lima korps dilebur menjadi tiga korps, yakni korps Pelaut, korps Administrasi, serta korps Komando atau Marinir. Tiga korps inilah yang dikenal dengan istilah “sistem laut”.

Pada 5 Oktober 1966, markas komando AKABRI yang merupakan badan pelaksana pusat dalam Departemen Pertahanan dan Keamanan dibentuk di Jakarta. Hal tersebut disusul dengan diangkatnya Mayor Jenderal TNI Achmad Tahir yang merupakan Gubernur AMN di Magelang sebagai Komandan Jenderal AKABRI yang pertama, berdasarkan pada SK WAPERDAM Bidang HANKAM No. KEP/E/61/66. Upacara pembukaan tahun akademi AKABRI Tingkat I diselenggarakan pada 29 Januari 1967 di Magelang. Pada masa ini, AAL berubah menjadi Akabri Bagian Laut.

Hingga akhirnya pada 10 November 1984, Akabri Bagian Laut kembali mengalami perubahan nama menjadi Akademi TNI Angkatan Laut yang disingkat sebagai AAL. Hal ini sesuai dengan Keputusan Pangab No. Kep/29/X/1984. Pola kurikulum AAL yang diterapkan adalah 5 bulan + 3 tahun + 7 bulan dengan beban studi yang dihitung dalam satuan SKS.

Baca Juga:Puluhan Sekolah Rusak Akibat Terdampak Gempa di Sumedang, Pj Bupati: Ada Metode Pembelajaran BerbedaGerindra Kembali Unggul Atas PDIP, Elektabilitas Sebesar 17,9 Persen

Saat ini, AAL membuka lima program studi yang dapat diikuti oleh para Kadet, yakni:

Manajemen Pertahanan Matra Laut D-IV.

Manajemen Pertahanan Matra Laut Aspek Darat D-IV.

Teknik Mesin Kapal Perang D-IV.

Teknik Elektronika Kapal Perang D-IV.

Manajemen Logkeu Matra Laut D-IV.

AAL Surabaya juga telah terdaftar dalam akreditasi BAN-PT dan mendapat akreditasi dengan SK No. 244/D/O/2010 untuk masing-masing program studi sebagai berikut :

Manajemen Pertahanan Matra Laut D-IV (A).

Manajemen Pertahanan Matra Laut Aspek Darat D-IV (A).

Teknik Mesin Kapal Perang D-IV (A).

Teknik Elektronika Kapal Perang D-IV (B).

Manajemen Logkeu Matra Laut D-IV (A).

0 Komentar