Kronologi Tabung Gas Bocor Dihajatan, 1 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Kronologi Tabung Gas Bocor Dihajatan, 1 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Kronologi Tabung Gas Bocor Dihajatan, 1 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
0 Komentar

sumedangekspres — Kronologi Tabung Gas Bocor Dihajatan, 1 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit. 

Perisiwa ini terjadi di Blok Cileat, Desa Cangkoak, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Minggu 23 Juni 2024.

Diketahui kejadian ini terjadi pada pukul 09.53 WIB. Sayangnya petugas tidak langsung sampai dilokasi karena terhalang portal.

Baca Juga:Beginilah Persiapan Sidang Pegi SetiawanNantikan Comeback Lisa Blackpink di Tanggal 28 Juni Nanti!

Tidak kehilangan akal, petugas akhirnya berlari sambil membawa Alat Pemadam Api Ringan ke lokasi kejadian yang jaraknya kurang lebih 200 Meter.    

Beruntung api yang berasal dari tabung gas sudah padam. Diduga isi tabung gas 3 kilogram tersebut sudah habus dan tidak menyebabkan kebakaran yang lebih besar.   

Sementara itu, tabung gas yang mengalami kebocoran dan menimbulkan semburan api oleh warga dievakuasi ke kebun lantaran dikhawatirkan menimbulkan kebakaran dan korban lagi.  

Sementara itu, kesaksian warga menyebutkan, peristiwa itu bermula dari kegiatan masak untuk hajatan yang berada diluar bangunan rumah.

Pada awalnya kegiatan masak berjalan seperti biasa. Namun, tiba-tiba nyala api dari salah satu tabung gas tidak sempurna. 

Kemudian seseorang berusaha melepas regulator dan berusaha untuk memperbaiki katup pada tabung.

Melihat ada orang yang sedang memperbaiki tabung gas dekat dengan kegiatan memasak, Tarman berinisiatif untuk menjauhkan tabung. 

Baca Juga:Mengejutkan! Anang Hermansyah Ditunjuk Menjadi Duta Promosi Pulau Jeju!Inilah Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton Pada Akhir Pekan! Yuk, Simak Apa Aja!

Saat akan dipindah tiba-tiba terjadi semburan api dari tabung tersebut dan mengenai kedua tangan dan kaki serta wajahnya.                 

Korban dibawa ke RS Sumber Hurip. Setelah mendapat pemeriksaan dokter dan pertolongan di IGD dilaporkan bahwa korban mengalami luka bakar mencapai 45% dan Stadium 2A.     

Sementara itu, setelah lokasi dinyatakan aman Petugas Damkar Sektor Sumber kembali ke pos masing – masing. 

Artikel ini telah terbit di Radar Cianjur dengan judul Tabung Gas Bocor di Tempat Hajatan Sebabkan Semburan Api, 1 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

0 Komentar