sumedangekspres, KOTA – Bhabinkamtibmas Desa Gunasari, Polsek Sumedang Selatan, Aiptu Mansyur Sumarna, melaksanakan pengawalan dan monitoring pendistribusian logistik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Sumedang tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung, Minggu (24/11) mulai pukul 08.00 hingga selesai.
Logistik yang didistribusikan mencakup kotak suara, surat suara, bilik suara, dan perlengkapan lainnya. Barang-barang tersebut diserahkan dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sumedang Selatan kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Gunasari.
Aiptu Mansyur menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memastikan logistik tiba dengan aman dan dalam kondisi baik.
Baca Juga:LSM GMBI Kabupaten Sumedang Serukan Tolak Politik UangAparat Jaga Ketat Gudang Logistik di Kecamatan Tanjungkerta
“Kami mengawal proses distribusi logistik ini agar berjalan lancar tanpa hambatan. Semua logistik harus sampai di tujuan tepat waktu dan dalam keadaan utuh,” ujarnya.
Ia juga mengapresiasi kesiapan semua pihak yang terlibat dalam proses pendistribusian tersebut.
“Kerja sama antara PPK, PPS, dan aparat pengamanan sangat penting untuk kelancaran tahapan Pilkada. Kami terus berupaya menjaga situasi tetap aman dan kondusif,” tambahnya.
Proses pendistribusian berjalan lancar tanpa kendala berarti. Logistik Pilkada telah diterima oleh PPS Desa Gunasari dan disimpan di tempat yang aman untuk persiapan pemungutan suara pada 27 November mendatang. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh tahapan Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024 di Kecamatan Sumedang Selatan, khususnya Desa Gunasari, dapat berjalan dengan tertib dan demokratis. (red)