Cimalaka Gelar Gerai Vaksin Presisi

Cimalaka Gelar Gerai Vaksin Presisi
Kepala Desa Cimalaka Dadang Suryana saat membeberkan pelaksanaan vaksinasi di desanya, kemarin. (Foto: AHMAD SOFA/SUMEKS)
0 Komentar

SUMEKS, Cimalaka – Pemerintah Desa Cimalaka Kecamatan Cimalaka menggelar kegiatan Gerai Vaksin Presisi dari Polres Sumedang, Kamis (23/9).

Dalam kegiatan ini disediakan 1000 kuota vaksin, khususnya bagi warga Desa Cimalaka.

Kepala Desa Cimalaka Dadang Suryana mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Sumedang yang telah menyediakan 1000 dosis vaksin bagi warganya.

Baca Juga:Peringati Hari Lalu Lintas, Satlantas Gelar BaksosTempat Wisata Dinilai Mampu Dongkrak Ekonomi

“Alhamdulillah masyarakat Desa Cimalaka yang belum melaksanakan vaksin dari mulai usia 12 tahun sampai usia lanjut divaksin hari ini. Mudah-mudahan untuk 1000 vaksin ini bisa terpenuhi kuotanya,” katanya kepada Sumeks di sela-sela kegiatannya.

Dadang juga mengucapkan terima kasih kepada Fokopimcam Cimalaka. “Saya mewakili masyarakat Desa Cimalaka mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini. Karena, tiga pilar di Kecamatan Cimalaka ini sudah mencanangkan 70 persen target vaksin sampai Desember harus tercapai,” tandasnya.

Menurutnya, untuk mendukung kegiatan ini sebelumnya sudah dilakukan sosialisasi dan himbauan kepada ketua RT dan RW serta kader Posyandu. Mereka sudah biasa melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat.

“Selain itu, sosialisasi dan imbauan juga dilakukan kepada para DKM di lingkungannya masing-masing untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa pada hari ini kita akan melaksanakan vaksinasi. Alhamdulillah masyarakat cukup antusias untuk datang ke kantor Desa,” katanya.

Terakhir, kata dia, pelaksanaan vaksin di Desa Cimalaka sudah enam kali. Pertama adalah 50 kuota, kedua 100 kuota, ketiga 250 kuota, keempat 100 kuota dan kelima 150 kuota.

“Dan yang sekarang ini 1000 kuota. Jadi total sampai saat ini sudah 1650 kuota vaksin disuntikan ke masyarakata Desa Cimalaka,” tutupnya. (ahm)

0 Komentar