Penat Sekolah, Siswa Ini Gelar Latihan Kesenian

Penat Sekolah, Siswa Ini Gelar Latihan Kesenian
Pemuda RT 02 RW 04 di Lingkungan Malangbong Kelurahan Regolwetan Kecamatan Sumedang Selatan melakukan latian kesenian bersama warga. (MOCHAMAD WILDAN YUNADI/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, KOTA – Waktu pembelajaran sekolah yang selalu digilir, membuat para pemuda/siswa ini menggelar latihan kesenian di lingkungannya.

Saking penatnya pada saat pembelajaran yang digilir waktu, membuat mereka melakukan latihan kesenian agar pikiran mereka menjadi lebih fresh kembali.

Pemilik tempat yang sering dipakai latihan, Emay mengatakan dirinya mempersilahkan anak anak berlatih di tempatnya. Selain itu, anak anak pun merasa senang telah disediakan tempat.

Baca Juga:Pekan Prakarya dan Kewirausahaan Siswa, Asah KeterampilanBaru 10,25 Persen Tanah Milik Pemkab Sumedang Memiliki Sertifikat

“Jadi biar teu pusing teuing anak- anak teh,” ujar Emay kepada Sumeks, Rabu (9/3).

Latihan ini juga dilakukan agar para pemuda bisa tertawa dan tahu kesenian tradisional di Sumedang. Alat- alat tradisional ini terdiri dari Go’ong, Bonang dan alat tambahan lainnya

“Biar tahu juga kesenian tradisional. Ada Goong, Bonang, dan tambahan seperti tambur,” tambah Emay.

Latihan ini tidak hanya sebagai pelepas penat dan pengenalan saja, pada bulan suci Ramadan pun anak anak sering berkeliling membangunkan sahur dengan berkesenian untuk membangunkan sahur.

“Bukan untuk itu saja, tapi untuk partisipasi pas bulan puasa,” ucap Emay.

Ketertarikan pada seni juga sangat berpengaruh, sebab ketertarikan pada pemuda bisa menimbulkan rasa penasaran yang tinggi terhadap seni. Masyarakat setempat juga sangat mendukung dengan adanya latihan ini karena kaum muda mau berkreasi di bidang kesenian.

“Dibuat tertarik agar senang latihannya, masyarakat mendukung agar kaum muda ini dapat berkreasi,” pungkas Emay. (wly/job)

0 Komentar