Menjelang Ramadan, Penjual Daging Ayam Mulai Ramai

Jelang Ramadan, Penjual Daging Ayam Mulai Ramai
Seorang penjual ayam di Pasar Inpres Sumedang sedang memotong daging ayam, kemarin. (ist)
0 Komentar

sumedang, KOTA – Daging ayam merupakan makanan favorit masyarakat yang sering kali diburu ketika menjelang bulan Ramadan.

Hal ini dikatakan seorang pedagang daging ayam di pasar inpres Sumedang Ida kepada Sumeks, Selasa (29/1).

Menurutnya, ketika menjelang bulan Ramadan, apa lagi seminggu sebelum memulai bulan Suci tersebut para penjual daging ayam memiliki omset tinggi.

Baca Juga:KJA Jatigede Akan Ditindak TegasPuluhan Orang Geruduk Kantor BPN Sumedang

“Kalau seminggu menjelang Ramadan pasti banyak masyarakat yang mulai berdatangan untuk membeli daging ayam,” ujar Ida.

Dikatakan, penjualan daging ayam memiliki omset tinggi dikarenakan pada bulan suci tersebut makan sahur atau buka puasa dengan daging ayam merupakan tradisi masyarakat. Karena, daging ayam memiliki kandungan gizi yang mumpuni menjaga kesehatan tubuh jika teratur mengkonsumsinya.

“Jadi sudah tradisi membeli daging ayam menjelang bulan Ramadan. Serta, daging ayam juga kan ada kandungan gizi yang baik,” ucap Ida.

Dikatakan, omset yang biasanya perharinya tidak begitu tinggi, sekarang menjelang bulan Ramadan para penjual daging ayam memiliki omset tinggi, tapi kewalahan dalam pelayanannya.

“Memang omset tinggi, tetapi kami juga kewalahan dalam pelayanannya,” tandasnya.

Sementara itu, seorang warga lainnya Yeni mengaku dirinya membeli daging ayam di toko tersebut karena pada saat bulan Ramadan keluarganya sering berkumpul dan kebanyakan menyukai daging ayam.

“Sengaja beli karena di rumah kebanyakan pad suka sama daging ayam,” ujar Yeni.

Meskipun harga daging yang relatif mahal, Yeni mengaku masih membeli daging ayam karena kalau tidak ada daging ayam pada saat bulan Ramadan merasa ada yang kurang pada saat makan sahur dan buka puasanya.

Baca Juga:Seni Tarawangsa Masih Jadi Andalan Acara PernikahanMahasiswa dan Anggota Pramuka Ikuti Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar, Sutrisno: Generasi Muda Akan Jadi Pemimpin di Masa Depan

“Karena ada yang kurang kalau makan sahur atau buka puasa gak ada daging ayam teh,” pungkasnya. (wly/job)

0 Komentar