Antisipasi Antrean Panjang, Polisi Jaga SPBU 

Antisipasi Antrean Panjang, Polisi Jaga SPBU 
Sebagai upaya antisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan menjelang kenaikan harga BBM, personil Polsek Tanjungsari melakukan patroli di SPBU, Kamis (1/9) (ENGKOS KOSWARA/SUMEKS)
0 Komentar

sumedang, TANJUNGSARI – Sebagai upaya antisipasi antrean panjang dan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, personil Polsek Tanjungsari dipimpin Kapolsek Tanjungsari Kompol Ahmad Nurzaman melakukan patroli di SPBU, Kamis (1/9).

Sedangkan yang ikut mengawal diikutsertakan juga piket fungsi serta unit lantas untuk melaksanakan patroli di SPBU wilayah Tanjungsari di dua titik. Yakni sekitar pasar Tanjungsari dan Ciromed.

“Ada sepuluh orang anggota yang disiagakan untuk patroli di setiap titik SPBU. Patroli itu sebagai antisipasi jika terjadi antrian serta hal yang tidak diharapkan di SPBU,” terangnya.

Baca Juga:Harga BBM Naik, Warga Panik, Terjadi Antrian di SPBUWahana dan Fasilitas Wisata Air Gajah Depa

Sementara itu, Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Humas) Polres Sumedang AKP Dedi Juhana mengatakan penjagaan yang dilakukan petugas ada yang menggunakan seragam ada juga yang tidak.

Ditegaskan, Patroli sendiri dilaksanakan di beberapa titik SPBU yang ada di wilayah hukum Polres Sumedang.

“Kita antisipasi berbagai hal, termasuk antisipasi penyelewengan BBM,” jelasnya.

Menurutnya, antisipasi atau patroli telah dilaksanakan sejak Rabu (31/8) malam hingga saat ini Kamis (1/9).

Polres Sumedang juga mengantisipasi terjadinya antrian panjang pengisian BBM di SPBU yang ada di wilayah hukumnya.

Antrian kendaraan yang akan mengisi BBM bisa saja meluber hingga ke jalan raya dan menyebabkan kemacetan panjang.

Polisi lalu lintas diterjunkan jika hal itu terjadi. “Kita antisipasi juga antrean panjang, kalau sampai ke jalan raya itu kan bisa terjadi kemacetan,” paparnya. (kos)

0 Komentar