Tapi selain bermain, Kidzoona juga menawarkan wahana belajar yang seru. Anak bisa berperan sebagai profesi tertentu seperti dokter, perawat, koki, dan lain-lain.
Selebihnya, ada berbagai macam wahana permainan anak yang tak kalah seru. Jangan kaget kalau anak Anda minta diajak ke Kidzoona lagi. Sejak PPKM melonggar, wahana ini memang langsung ramai pengunjung setiap hari.
Taman Wisata Matahari
Taman Wisata Matahari (TWM) mengedepankan konsep rekreasi sambil belajar. Jadi selain punya banyak zona bermain, ada juga beberapa area khusus untuk edukasi.
Baca Juga:Toleransi Agama Keluarga Nadiem MakarimKeunikan AI Character Bisa Asyik Berbincang Layaknya Pacar Virtual, Viral di Media Sosial!
Total ada empat zona yang masing-masing menawarkan keseruan berbeda. Ada wisata air, permainan, petualangan, dan edukasi.
Berdiri di atas lahan seluas 40 ha sejak 2007, TWM memiliki fasilitas yang lengkap. Cocok menjadi destinasi liburan keluarga dan kerabat. Tiket terusannya cuma Rp60.000 untuk semua wahana. Gunakan jasa sewa mobil Alphard Bogor jika kamu ingin mengunjungi objek wisata ini bersama keluarga.
The Illusion
Mau punya foto seru seperti di atas? Hasil jepretan tersebut ternyata berasal dari tempat wisata The Illusion.
Jadi, isinya adalah karya seni ilusi optis, 3 dimensi dan semacamnya. Total, wisata Bogor hits Instagram ini punya 55 area foto unik.
Jadi, pastikan baterai HP Anda penuh jika berencana datang ke The Illusion. Para pemandu juga siap membimbing perjalanan Anda ke tempat-tempat yang menjadi titik favorit pengunjung.
Cimory Riverside & Mountain View
Kalau Anda tahu merek yogurt Cimory, dari sinilah asalnya. Tapi bukan berarti menu yang tersedia cuma susu atau yogurt saja. Cimory adalah tempat wisata kuliner yang lengkap.
Kenyangnya dapat, puas memandangi alamnya juga dapat. Riverside dan Mountain View ini berada di lokasi yang berbeda. Tergantung apakah Anda mau melihat pemandangan sungai atau pegunungan.
Baca Juga:Penampilan Istri Jusuf Hamka Buat Publik Berdecak Kagum, Mengapa?Konsep Elegan Namun Natural Arsitektur Modern Tropis Yang Nyaman Sekaligus Enak Dilihat
Yang jelas, Cimory ini adalah wisata Puncak Bogor yang tidak pernah sepi pengunjung. Selain menikmati kuliner, jangan lewatkan juga keseruan melihat dan bermain di berbagai wahana menyenangkan lainnya.
Kawah Ratu Gunung Salak
Gunung Salak memang identik dengan misteri, di sisi lain keindahannya juga sudah bukan menjadi misteri. Berlokasi di Taman Nasional Gunung Halimun Salak, salah satu spot paling menawan adalah Kawah Ratu.